POPULAR STORIES

95 Persen Pembeli Mobil Bekas Mulai Lirik Layanan Berbasis Digital

95 Persen Pembeli Mobil Bekas Mulai Lirik Layanan Berbasis Digital Mobil bekas (istimewa)

KabarOto.com - Perkembangan era digital yang semakin luas di Indonesia, mendorong para pelaku bisnis mulai melirik layanan berbasis digital. Hal tersebut untuk lebih memperluas jangkauan bisnis mereka, di zaman yang semakin modern ini. Pengaruhnya pun kini mulai terasa ke pasar mobil bekas.

Seperti diungkapkan Halomoan Fischer, Presiden Direktur mobil88, konsumen pembeli mobil bekas mulai beralih ke dunia digital, selain akses yang mudah, informasi sesuai kebutuhan pun dapat ditemukan secara cepat. Namun jika sudah memasuki proses pembelian, konsumen biasanya masih mempertimbangkan cara konvensional.

"Menurut studi yang kami lakukan, saat ini 95 persen konsumen yang memutuskan untuk membeli mobil bekas melakukan pencarian informasi mobil bekas via digital. Tapi balik lagi, saat proses pembelian biasanya masih tetap secara konvensional. Karena masih banyak juga konsumen yang ingin melihat langsung unit yang diminatinya," ujar Fischer saat berbincang dengan KabarOto di Jakarta pada Kamis kemarin (9/5).

Baca juga: Mudahkan Konsumen Di Indonesia, Sera Group Perkuat Layanan Berbasis Digital

Melihat dari tingginya animo masyarakat akan akses digital, mobil88 menjawabnya dengan merilis produk mobil88 e-store. Melalui mobil88 e-store, konsumen dapat mengetahui informasi secara rinci terkait mobil seken yang diinginkan.

Melalui layanan itu juga, konsumen dapat melihat juga ketersediaan unit yang dibutuhkan, berikut dengan informasi rinci, serta foto yang lengkap. Termasuk dengan gambar 360 derajat yang memungkinkan konsumen melihat sekeliling interior mobil yang diincar.

"Dengan hadirnya layanan ini, kami berharap dapat memenuhi kebutuhan pembeli mobil bekas via digital. Dengan layanan serta kualitas visual yang baik, karena memiliki standarisasi gambar yang berkualitas," jelasnya.

Mobil Bekas mobil88

Selain memberikan informasi visual, melalui mobil88 e-store konsumen bisa melakukan proses pembelian termasuk pembayaran secara online. "Karena keterbatasan waktu yang dimiliki konsumen, saat ini banyak yang melakukan pembelian mobil bekas hanya mengandalkan sajian informasi digital tanpa melakukan test drive," kata Fischer.

Lebih lanjut Fischer juga menambahkan, meski telah memiliki layanan digital. Namun hingga saat ini mobil88 masih menyediakan layanan test drive bagi konsumen yang menginginkan. Mengingat layanan ini merupakan fasilitas yang bisa didapat konsumen sebelum memutuskan untuk membeli mobil.

Baca juga: Jelang Pergantian Tahun, Mobil88 Gelar Festival Mobil Bekas

"Meski layanan digital sekarang semakin luas, namun kami masih melihat masih banyak konsumen yang menginginkan test drive. Karena kami melihat kehadiran mobil88 e-store ini untuk jangka panjang, 5 hingga 10 tahun mendatang," beber Fischer.

Tidak sampai disitu saja, melalui hadirnya layanan baru berbasis digital ini. Tambah Fischer, dipastikan tidak akan menghilangkan semua cara konvensional yang disediakan Mobil88.