POPULAR STORIES

Akhirnya Toyota Avanza Akan Diperkenalkan, Catat Tanggalnya

Akhirnya Toyota Avanza akan Diperkenalkan, Catat Tanggalnya Tampilan Toyota Avanza Veloz yang beredar di sosial media

KabarOto.com - Setelah beberapa waktu lalu foto-foto Toyota Avanza terbaru muncul di media sosial, akhirnya PT Toyota Astra Motor (TAM) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Toyota resmi mengumumkan jika mobil sejuta umat tersebut akan diperkenalkan pekan depan.

Ada dua model yang akan ditampilkan pada 10 November 2021, Toyota Avanza dan Avanza Veloz. Hal tersebut dipertegas dengan undangan yang masuk di redaksi KabarOto pada Senin kemarin (01/11).

Baca juga: Tanggaan Toyota Soal Peluncuran Avanza Dan Mesin Hybrid Yang Digunakan

Dalam undangan berisi, “Peluncuran akan dilakukan secara digital di Toyota Indoneesia YouTube pada pukul 14.00-15.00 WIB,”. Usai foto-foto Toyota Avanza Veloz beredar, beberapa diler Toyota sudah bisa menerima pemesanan, dengan booking fee Rp 10 juta.

Sekedar informasi, Toyota Avanza adalah salah satu model LMPV yang cukup diminati konsumen di Indonesia. Mobil keluarga yang mampu menampung hingga 7 orang penumpang ini, muncul pertama kali tahun 2004.

TAM mencatat, Avanza ini total penjualannya mencapai 2 juta unit. Mobil ini bersaing dengan beberapa merek asal Jepang, di antaranya Suzuki Ertiga, Honda Mobilio bahkan Mitsubishi XPander.

Baca juga: 7 Alasan Toyota Avanza Laris Di Pasaran

Dilihat dari tanggal yang sudah ditentukan, Toyota Avanza ini akan diperkenalkan satu hari sebelum Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang berlangsunh pada 11 November hingga 21 November 2021.