POPULAR STORIES

All New CBR150R Mirip Dengan CBR250RR, Honda: Performa Jauh Berbeda

All New CBR150R Mirip dengan CBR250RR, Honda: Performa jauh Berbeda Honda CBR250RR Quick Shifter

KabarOto.com - Astra Honda Motor (AHM) baru saja memperkenalkan All New CBR150R. Motor ini secara bentuk dan tampilan menyerupai CBR250RR baru. Bodi yang lebar dengan lampu depan dan belakang yang mirip dengan motor bermesin 250 cc itu.

Endro Sutarno, Technical Service Divisiont PT Astra Honda Motor (AHM), mengatakan, desain All New CBR150R memang sengaja dibuat seperti moge Honda, keduanya masuk ke dalam segmen motor sport.

Baca Juga: Honda Perkenalkan All New CBR150R, Ini Harganya

Namun, Endro meyakinkan, jika Honda tidak ada niat untuk membuat CBR250RR jatuh. "Hanya mirip dari sisi desain saja, performa tetap berbeda sekali," terang Endro, di AHM Safety Riding Center, Kamis (14/01).

Dia meyakinkan, secara performa CBR250RR lebih unggul dibandingkan All New CBR150R. Ada fitur yang tidak dimiliki oleh CBR150R baru, salah satu adalah Quick Shifter.

Hendro juga menambahkan, CBR250RR dibekali dengan mesin dua silinder, sementara All New CBR150R satu silinder. "Nah pengguna CBR250RR jangan khawatir, dari perfomanya jauh," tambah Endro lagi.

Baca Juga: All New Honda CBR150RR Yakin Terjual 25 Ribu Unit

Jadi pemilik CBR250RR tidak perlu khawatir jika motornya dianggap sama dengan All New CBR150R, hanya memiliki kemiripan desain itupun tidak terlalu signifikan, namun performa jauh berbeda.

Sedikit informasi, All New CBR150R ditawarkan dalam dua tipe, yaitu Non-ABS dan ABS. Untuk tipe Non-ABS ada empat pilihan warna, Matte Black, Dominator Matte Black, Victory Black Red, dan Honda Racing Red. Sementara itu, tipe ABS warna yang ditawarkan Dominator Matte Black, Victory Black Red, Honda Racing Red. Ada juga warna spesial MotoGP Edition.

All New CBR150R tipe Non-ABS warna Matte Black, Victory Black Red, dan Dominator Matte Black dibanderol Rp 35.900.000. Sementara warna Honda Racing Red Rp 36.600.000.

Tipe ABS dengan warna Victory Black Red dan Dominator Matte Black dipasarkan Rp 39.900.000. Corak Honda Racing Red dibanderol Rp 40.600.000, serta MotoGP Edition Rp 40.800.000. Semua harga tadi merupakan kondisi On The Road (OTR) Jakarta.