POPULAR STORIES

Alpine A110 San Remo 73, Peringatan 50 Tahun Kemenangan

Alpine A110 San Remo 73, Peringatan 50 Tahun Kemenangan Foto : Alpine.

KabarOto.com - Alpine merilis model terbaru yakni Alpine A110 San Remo 73. Varian yang merayakan 50 tahun sejak kemenangan mobil Alpine A110 asli di Sanremo, Italia, pada 1973 silam.

Bagian eksterior mobil ini menggunakan warna Caddy Blue dipadukan dengan pilar warna hitam, dan atap karbon warna merah. Lalu kesan reli juga makin kental lewat stiker hitam putih di kap mesin, pintu, dan bumper belakang dan tulisan 'San Remo 73' berwarna merah, sementara semua emblem Alpine berwarna hitam.

Untuk pelek, menggunakan model multi palang ukuran 18 inci yang warnanya terinspirasi pelek reli berwarna putih, dan kaliper rem Brembo warna hitam.

Baca juga: Edisi Terbatas Alpine A110 Tour De Course 75 Dibanderol Rp1,2 Miliaran

Bagian kabin dilapis bahan microfiber warna hitam, dengan jahitan abu-abu. Lalu joknya model bucket seat dari Sabelt Racing, dengan sabuk pengaman enam titik. Tema balap berlanjut pada trim pintu berwarna biru berikut ornamen garis hitam, dan putih senada eksterior, pedal sport aluminium, dan karpet khusus.

Soal performa tidak ada perubahan mekanis, di mana edisi khusus ini menggunakan mesin 4 silinder DOHC, turbocharged mid-mount, berkapasitas 1.800 cc, menghasilkan tenaga 296 dk dan torsi 340 Nm. Akselerasi di atas kertas mencatatkan 0-100 kpj dalam waktu 4,2 detik.

Baca juga: Alpine Dan Lapierre Kolaborasi Buat Aircode DRS

Pemesanan Alpine A110 San Remo 73 sudah dibuka pada 17 Maret di Prancis, tersedia dengan harga US$ 94.172 atau sekitar Rp 1,4 miliaran, namun pemesan harus cepat karena mobil ini hanya diproduksi 200 unit saja.