POPULAR STORIES

Audi Luncurkan RS 3 Nardo Edition, Cuma 200 Unit Sob!

Audi Luncurkan RS 3 Nardo Edition, Cuma 200 Unit Sob! Audi RS 3 Nardo (Audi)

KabarOto.com - Produsen mobil asal Jerman, Audi, kembali menggoda para penggemarnya dengan menghadirkan sebuah sedan yang sangat istimewa. Mobil tersebut adalah RS 3 Nardo Edition.

Saking istimewanya, Audi berencana hanya akan memproduksi sedan tersebut secara terbatas, dengan jumlah tak lebih dari 200 unit untuk seluruh Amerika Serikat pada tahun ini.

Baca Juga: Honda Civic Type R Limited Edition, Lebih Fokus Ke Sirkuit

Audi mengatakan, mobil ini dibangun menggunakan basis RS 3. Seperti diketahui, sedan dengan logo RS merupakan model yang memiliki performa tinggi. Namun tim engineering mereka, telah melakukan beberapa penyempurnaan di berbagai sektor, utamanya dalam hal dapur pacu.

Sama seperti versi standar, Audi RS 3 Nardo Edition dibekali mesin 2.5 liter TFSI turbocharged. Mesin lima silinder itu mampu menghasilkan tenaga hingga 394 dk dan torsi sebesar 479 Nm.

Lebih kencang dari versi RS 3 standar

Karena telah dilakukan penanganan khusus, salah satunya dengan menggunakan knalpot tipe sport, RS 3 Nardo mampu mencapai kecepatan tertinggi di angka 280 kpj. Kemampuan menebus kecepatan maksimal ini, lebih tinggi 30 kpj dibanding RS 3 standar.

Membangun kesuksesan model ini, edisi RS 3 Nardo memberikan kinerja maksimum untuk penggemar otomotif sejati dengan hasrat untuk mengemudi, tulis Audi dalam keterangan resminya.

Tenaga yang dihasilkan mesin, dapat tersalur sempurna ke roda untuk menghasilkan traksi maksimal, karena Audi menggunakan sistem penggerak semua roda atau yang dikenal dengan quattro all-wheel-drive.

Menariknya, ketika pengemudi ingin melakukan akselerasi dengan transmisi yang dioperasikan dalam mode manual, tachometer RS 3 Nardo Edition juga bisa bertindak sebagai lampu shift gear. Lampu pada tachometer tersebut, akan berubah warna saat pengemudi mendekati redline putaran mesin.

Interior terlihat sporty

Selain mesin, perubahan terlihat pada bagian eksterior sedan empat pintu tersebut. Pada bagian depan, RS 3 Nardo Edition dibekali kisi-kisi RS singleframe dengan emblem quattro.

Baca Juga: Porsche 911 Turbo 3.0 Dijual Legonya Sob, Mirip Aslinya Loh

Guna menambah kesan sporty, Audi melapisi seluruh body RS 3 Nardo Edition dengan warna Nardo Grey. Warna unik tersebut, berpadu dengan aksen warna hitam mengkilap di beberapa bagian.

Selain itu, Audi juga memberikan pelek palang lima berukuran 19 inci desain terbaru, lengkap dengan kaliper rem berwana merah. Di Amerika Serikat, RS 3 Nardo dijual dengan harga $ 59.900 atau senilai Rp 966 juta. Tertarik?