POPULAR STORIES

Bakal Debut Pertengahan Bulan April, Porsche Cayenne Baru Bocorkan Kabin Modern

Bakal Debut Pertengahan Bulan April, Porsche Cayenne Baru Bocorkan Kabin Modern Porsche

KabarOto.com - Porsche Cayenne baru, akan merayakan debut dunianya pada 18 April di pameran Auto Shanghai Tiongkok. Pabrikan Eropa ini akan memperkenalkan konsep tampilan dan kontrol baru bernama Porsche Driver Experience.

Kabinnya menghadirkan tampilan digital. Nuansa kokpit mewahnya mengambil konsep dari mobil sport listrik Taycan, dan diaplikasikan untuk pertama kalinya ke mobil Porsche, dengan mesin pembakaran konvensional.

Hal tersebut termasuk instrumen digital, konsol tengah, dan setir generasi terbaru. tuas gigi otomatis sekarang terletak di sebelah kanan setir. Hal tersebut memberikan ruang pada konsol tengah, untuk pengontrol yang besar menggunakan desain panel hitam.

Baca Juga: Profil Porsche Cayenne E-Hybrid

Panel instrumen utamanya berbentuk layar melengkung digital sebesar 12,6 inci, sehingga memberikan tampilan modern yang ramping. Pengemudi dapat memilih hingga 7 tampilan pada panel instrumen. RPM, navigasi online, Night Vision Assist, atau sistem bantuan mengemudi 3D dapat dipilih sebagai tampilan utama.

Tombol start mesin terletak di sebelah kiri setir. Tuas gear kini ada di sebelah kanan setir. Ini memberikan ruang pada konsol tengah, dengan kontrol analog dan lebih banyak ruang penyimpanan.

Setir sport multifungsi baru mengambil konsep dari 911, dan telah sepenuhnya direvisi. Sakelar mode berkendara untuk memilih mode Normal, Offroad, Sport, dan Sport Plus di setir tampilannya standar.

Tombole baru untuk memilih fungsi dan desain di cluster instrumen juga terletak langsung pada setir, seperti juga kontrol untuk tampilan head-up opsional.

Baca Juga: Mengintip Sejarah Porsche Cayenne, Mobil Yang Selamatkan Keuangan Perusahaan

Fitur yang benar-benar baru di Porsche Cayenne adalah tampilan layar infotainment penumpang sebesar 10,9 inci. Layar sentuh tambahan memungkinkan penumpang depan dapat membantu pengemudi, misalnya dengan mengoperasikan navigasi atau memilih layanan media.

Kertas foil khusus memastikan bahwa tampilan tidak bisa dilihat dari kursi pengemudi. Ini berarti video dapat ditayangkan di layar penumpang tanpa mengganggu pengemudi.