POPULAR STORIES

Beli Motor, Apparel Dan Aksesori Royal Enfield Bisa Lewat Tokopedia

 Beli Motor, Apparel dan Aksesori Royal Enfield Bisa Lewat Tokopedia

KabarOto.com - Royal Enfield memposisikan diri mereka sebagai produsen motor di segmen menengah. Seiring berkembangnya waktu, brand asal Inggris yang kini berbasis di India tersebut penjualannya terus meningkat. Model-model yang disajikan bagi pencinta roda dua dengan mesin menengah pun cukup diminati. Apalagi, motor-motor buatan mereka sudah berspesifikasi Euro IV.

Bahkan Royal Enfield sudah melakukan ekspor ke 50 negara. Mulai dari Amerika, Eropa hingga Asia. Indonesia yang berada di zona Asia Tenggara menjadi pasar yang sangat penting bagi Royal Enfield.

Baca Juga: Nusantara Royal Enfield Akan Jadi Diler Perdana Di Pondok Indah

Sukses dengan model Interceptor, Continental GT, Classic, dan Himalayan, RE memiliki strategi pemasaran lebih modern. Menggandeng Tokopedia, RE ingin memperkuat elektabilitasnya melalui jualan online. Tokopedia dipilih, karena sebagai e-commerce terkemuka di Indonesia.

Tak hanya motor, Royal Enfield juga menawarkan apparel dan aksesori menarik untuk seluruh konsumennya. Irvino Edwardly, Country Manager Indonesia, Royal Enfield, mengatakan, pihaknya sangat senang Tokopedia saat ini memasarkan motor, apparel dan aksesori. Ke depan, konsumen akan dapat membeli kebutuhan mereka hanya dengan menggunakan jari.

"Varian warna baru Royal Enfield Himalayan juga akan tersedia secara eksklusif di Tokopedia pada 30 Juni mendatang,” ujar Vino. Saat ini, RE memberikan berbagai promo yang sedang berlangsung di bulan Juni 2020. "Ada juga penawaran dalam periode terbatas, eksklusif untuk Himalaya warna baru, jika dibeli melalui Tokopedia hingga 30 Juni," tambahnya.

Semenara itu David Kartono, AVP of Business Tokopedia mengatakan, pihaknya selalu mengapresiasi kolaborasi dengan seluruh mitra strategis, termasuk kolaborasi dengan Royal Enfield. "Penggemar Royal Enfield di Indonesia sudah dapat menemukan dan berbelanja berbagai produk otomotif premium di Official Store tanpa harus meninggalkan rumah,” terangnya.

Baca Juga: Ini Taktik Royal Enfield Kejar Penjualan Di Indonesia

David menambahkan, kerjasama dengan Royal Enfield merupakan bagian dari komitmen Tokopedia yang memberikan wadah bagi semua sektor industri untuk menjual produknya. Menggandeng Tokopedia merupakan cara yang tepat untuk mempertahankan bisnisnya tetap berjalan di tengah Pandemik Covid-19. "TUjuannya untuk mendorong pemulihan ekonomi Indonesia di tengah pandemik,” tambahnya.