POPULAR STORIES

Berbeda Dengan Ketok Magic, Begini Cara Kerja PDR Hilangkan Penyok

Berbeda dengan Ketok Magic, Begini Cara Kerja PDR Hilangkan Penyok Perbaikan bodi mobil penyok (Foto: Wandha/KO)

KabarOto.com - Padatnya lalu lintas terkadang membuat peristiwa tidak diinginkan terjadi, salah satunya tabrakan dengan sesama pengguna jalan raya. Kejadian ini tentu merugikan, Sobat KabarOto harus meluangkan waktu untuk memperbaiki kendaraan yang lecet bahkan penyok akibat peristiwa tersebut.

Perbaikan bodi mobil saat ini sudah beragam, sejak dulu Sobat KabarOto pasti sudah tidak asing dengan istilah ketok magic yang ditawarkan oleh bengkel-bengkel. Biasanya perbaikan ini dilakukan karena pemiliknya mengalami kerusakan pada bodi mobil yang tidak kecil.

Baca Juga: Seharga 50 Juta, Ini Kelebihan PPF Dari Harganya Yang Fantastis!

Berkembangnya zaman, mulai dikenal dan merajalela teknik PDR (Painless Dent Removal). Perbaikan ini sering disamakan dengan ketok magic karena ditujukan untuk menghilangkan penyok. Namun, keduanya ternyata sangat berbeda Sob.

Alat dimasukan ke sela panel (Foto: Wandha/KO)

Menurut Adit selaku Outlet Manager PDR Pro Tangerang 2, "Sebenarnya dari tekniknya aja sudah beda, kalau ketok magic itu ditahan dari dalam kemudian diketok dari luar. Kalau PDR ada alatnya yang mirip stik golf penggunaannya dari dalam."

Cara kerja PDR alat yang digunakan untuk perbaikan dimasukkan ke bagian dalam panel atau di sela-sela pelat. Alat yang digunakan pun memiliki ukuran yang berbeda sehingga jangkauannya berbeda juga. Setelah alat dimasukkan dan dirasa mampu menjangkau bagian penyok tersebut, bagian bodi yang penyok dibenahi dari dalam.

Alat yang digunakan (Foto: Wandha/KO)

Sementara bagian yang tidak atau kurang terjangkau dengan alat, maka bagian bodi yang penyok akan divakum. Tetapi, tidak semua penyok bisa divakum, proses ini bisa dipakai untuk kondisi penyok yang landai.

Baca Juga: Pasang PPF Di V-Kool Banyak Untungnya!

Usai dibenahi, titik yang penyok akan diperiksa kembali tingkat kerataan bodi. Apabila setelah dibenahi masih kurang rata, akan dilanjutkan dengan perataan dari luar bodi mobil.

Penggunaan vakum untuk posisi yang sulit dijangkau alat (Foto: Wandha/KO)

Perbaikan ini bisa menjadi salah satu pilihan Sobat KabarOto yang mengalami kerusakan pada mobil, khususnya penyok untuk diperbaiki tanpa harus mengecat ulang. Perlu diketahui tidak semua penyok bisa kembali mulus 100% seperti sedia kala, hal ini dilihat dari posisi serta tingkat kedalaman penyoknya.

Kalau posisi penyok berada di dekat lekukan mobil, hasil perbaikan maksimal yang didapat hanya 90%. Jika dipaksakan maka akan membuat cat asli mobil menjadi pecah, dimana PDR merupakan teknik menghilangkan penyok tanpa memerlukan cat ulang.