POPULAR STORIES

BMW Motorrad Meluncurkan K 1600 Series Terbaru

BMW Motorrad Meluncurkan K 1600 Series Terbaru Sumber Foto : BMW Motorrad

KabarOto.com – Pabrikan motor asal Jerman, BMW Motorrad resmi meluncurkan varian keluarga K-Series terbaru yaitu K 1600 GT, K 1600 GTL, K 1600 B, dan Grand America untuk model 2022.

Motor touring besar ini resmi hadir dalam beberapa varian yang cocok bagi pencinta touring. Secara tampilan, kini lampu depan model baru yang sudah full LED dengan teknologi adaptif ini mampu menerangi saat melakukan cornering dan belok di jalan yang sempit.

Baca juga : Siap Dikoleksi, Triumph Motorcycle Luncurkan 8 Motor Gold Line Edition

Secara garis desain samping tidak berubah secara signifikan. Untuk varian K1600GT yang ditekankan untuk pengendalian sport. Adapaun K1600GTL yang versi mewah hadir dengan bagasi touring lengkap. Sedangkan, untuk K1600B dan Grand America bergaya bagger dengan pannier samping tanpa boks atas.

Selain tampilan, bagian performa juga mengalami peningkatan standar emisi Euro 5. Dengan mengandalkan mesin 6 silinder segaris berkapasitas 1.649 cc ini mampu menghasilkan tenaga 160 dk di 6.750 rpm dengan torsi yang bertambah dari 175 Nm menjadi 180 Nm pada 5.250 rpm. Tenaga tersebut disambung ke transmisi manual 6 percepatan.

Baca juga: Ducati Tembus Rekor Penjualaan Di Kuartal Ketiga 2021

Motor ini juga sudah dilengkapi dengan kontrol traksi, yang berguna untuk mengurangi gejala slip saat menurunkan gigi transmisi. Untuk memberikan kenyamanan lebih baik, pada bagian suspensi dilengkapi sistem Dynamic ESA Next Generation yang mampu meredam guncangan secara otomatis untuk kondisi berkendara lebih ideal.

Kini, instrumen kluster LCD 10,25 inci yang mampu menampilkan navigasi peta dan konektivitas smartphone melalui aplikasi BMW Connected. Motor juga sudah dilengkapi dengan Audio System 2.0 yang diklaim mampu mengeluarkan suara lebih jernih saat kecepatan tinggi.

Baca Juga : Zard Tawarkan Paket Sistem Pembuangan Untuk BMW R 18

Tidak lupa, terdapat soket pengisian USD, dua soket listrik 12 volt, kursi dan pengangan dengan pemanas. Selain itu, terdapat sistem keselamatan lainnya seperti, hill assist, ABS, Cruise control dan kontrol tekanan ban.

Masing-masing varian K1600 hadir dalam satu warna dasar, varan gaya dan satu varian dengan cat khusus Option 719. Begitu pula dengan K1600B dan Grand America mendapatkan warna Option 719 “Midnight”.

Bicara soal harga, K 1600 GT mulai dari USD23.895 atau setara Rp 340 juta hingga USD27.745 atau setara Rp 395 jutaan untuk varian Grand America