POPULAR STORIES

Booking Fee Rp5 Juta, Ini Kisaran Harga Toyota Avanza Terbaru

Booking Fee Rp5 Juta, Ini Kisaran Harga Toyota Avanza Terbaru

KabarOto.com – Kepastian meluncurnya Toyota Avanza terbaru, disambut dengan booking fee yang sudah dibuka oleh beberapa diler resmi Toyota di Indonesia.

Bahkan, salah satu tenaga penjual Toyota di Depok mengatakan bahwa pihaknya sudah membuka booking fee Rp 5 juta untuk Toyota Avanza terbaru.

“Toyota Avanza terbaru sudah bisa booking fee Rp5 juta. Unit bisa dikirim pada bulan November, paling lama Desember,” ungkap tenaga penjual tersebut saat dihubungi Kabaroto, Selasa (2/11).

Baca juga: Tanggaan Toyota Soal Peluncuran Avanza Dan Mesin Hybrid Yang Digunakan

Menurutnya, Toyota Avanza ini akan ditawarkan dalam tipe varian, yakni Avanza E, G dan Veloz. Untuk tipe tertingginya ada Toyota Veloz Q CVT.

“Untuk harga pastinya masih belum pasti, tapi bedanya sekitar Rp20 jutaan dibandingkan model sebelumnya,” jelas tenaga penjual tersebut.

Sebagai informasi, dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) No. 40 Tahun 2021 tentang Perhitungan Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor tahun 2021. Kode yang diduga Toyota Avanza terbaru, yakni kode W100RE (1.300 cc) dan W101RE (mesin 1.500cc).

Baca Juga : Intip Toyota GR 86 Varian Terendah, Pakai Pelek Kaleng

Dalam dokumen tersebut terdapat 9 kode mobil baru Toyota terdaftar di lampiran Permendagri No. 40 Tahun 2021. Dalam lampiran ini juga termuat daftar NJKB (nilai jual kendaraan bermotor)

Berikut adalah kisaran harga yang tercantum di Permendagri yang belum dikenakan biaya pajak:

  • W100RE-LBDFJ 1.3 E CVT: Rp 176.400.000

  • W100RE-LMDFJ 1.3 E M/T: Rp 164.850.000

  • W101RE-LBMFJ 1.5 G CVT: Rp 192.150.000

  • W101RE-LBMFJ 1.5 G CVT TSS: Rp 208.950.000

  • W101RE-LBSFJ 1.5 CVT: Rp 217.350.000

  • W101RE-LBVFJ 1.5 Q CVT: Rp 222.600.000

  • W101RE-LBVFJ 1.5 Q CVT TSS: Rp 238.350.000

  • W101RE-LMMFJ 1.5 G M/T: Rp 180.600.000

  • W101RE-LMSFJ 1.5 M/T: Rp 204.750.000