POPULAR STORIES

Budi Karya Terkena Corona, Ini Langkah Yang Dilakukan Kemenhub

Budi Karya Terkena Corona, Ini Langkah yang Dilakukan Kemenhub Mehub Budi Karya

KabarOto.com - Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dikabarkan positif terinfeksi virus Corona. Sebagai tindak lanjut, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah melakukan sterilisasi di seluruh ruangan kerja gedung Kementerian.

“Kami sudah lakukan sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan ke seluruh ruangan mulai dari ruang kerja Bapak Menhub, seluruh ruang pegawai Kemenhub, sampai ke ruang pelayanan terpadu satu atap yang ada di Kemenhub," ujar Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati.

Baca Juga: Galeri Foto Bus Mercedes-Benz OH 1626 Avante H8

Lebih lanjut Adita menjelaskan, sterilisasi ruangan sudah dilakukan sejak Minggu kemarin, (15/3). Selain itu, pengecekan suhu tubuh menggunakan thermometer gun semakin diintensifkan dan memastikan tersedianya hand sanitizer di sudut-sudut ruangan.
Sterilisasi gedung Kemenhub
"Kami memastikan seluruh layanan di kantor Kemenhub dapat terus berjalan seperti biasa dengan tetap menjaga kebersihan sesuai protokol kesehatan yang telah ditetapkan," tandas Adita.

Selain itu, sesuai instruksi Menhub Ad Interim Luhut Binsar Pandjaitan, Dirjen Perhubungan Laut, Dirjen Perhubungan Udara, Dirjen Perhubungan Darat dan Dirjen Perkeretaapian diminta untuk mengutamakan kebersihan semua moda transportasi publik.

Menjaga kebersihan transportasi publik

"Antara lain dengan penyemprotan disinfektan tiga kali sehari. Hal serupa agar dilaksanakan di daerah-daerah," tutur Adita.

Baca Juga: Bisa Angkut 7 Motor, Ini Spesifikasi Bus Avante H8

Selanjutnya, pada transportasi umum diharuskan adanya sosialisasi atau pengumuman, di titik-titik utama transportasi publik tentang gejala Corona.

"Lalu himbauan untuk menjaga kebersihan diri sendiri dan kebersihan lingkungan, serta himbauan untuk menghindari perjalanan bagi yang merasa sakit," jelas Adita.

Lalu, Luhut juga meminta jajaran Kemenhub agar memastikan arus transportasi logistik tetap lancar, terutama untuk memastikan ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat tetap terjamin.