POPULAR STORIES

Cara Bikers Lampung Ringankan Beban Anak-Anak Penderita Kanker

Cara Bikers Lampung Ringankan Beban Anak-Anak Penderita Kanker Cara Bikers Lampung Ringankan Beban Anak-anak Penderita Kanker (BSX)

KabarOto.com - Jumlah penderita kanker di Indonesia terus bertambah setiap tahunnya, menurut data yang disebutkan pihak Brothersipx, sebanyak 3% di antaranya adalah penderita kanker pada anak (data Februari 2023).

Berlatar belakang hal tersebut, beberapa pegiat anak di Bandar lampung melakukan kunjungan kepada pasien kanker anak pada hari jum'at (25/08) di ruang perawatan Amanda RSUD Dr.H.Abdoel Moeloek Lampung.

Adiono atau biasa di kenal dengan Busa pustaka, yang terbiasa melakukan giat literasi anak juga berinisiasi untuk memberikan perhatian tersendiri.

Baca Juga: Bagi Buku Dan Tanam Pohon, Begini Sunmori Ala Komunitas BrothersipX (BSX)

“Kanker pada anak penting mendapatkan perawatan suportif, dan menurut saya suportif adalah salah satu metode yang paling ringan yang dapat kita lakukan. Maka saya coba berinisiasi melakukan penggalangan bukan untuk dana, tapi lebih ke barang seperti mainan atau boneka kebetulan para bikers Brothersipx (BSX) ikut antusias dan mendukung sehingga kami mendapat banyak atensi boneka dari para sukarelawan," ujar Mang Adi, sapaan akrabnya.

Menurutnya, bentuk perhatian agar suportif tersebut merupakan hal sederhana yang saat ini bisa mereka laksanakan sebagai wujud kerjasama antar bikers, supaya menambah harapan dan semangat untuk para penderita.

Baca Juga: Cara Komunitas Brothersipx Lestarikan Permainan Tradisional

"Dalam masa pengumpulan donasi, kami bertemu dengan Rumah Singgah Anak Hebat Lampung (Yayasan Rumah Kanker Anak Lampung) yang juga memberikan bingkisan nasi Jum'at sehat untuk adik adik kita dan pasien disini," imbuhnya.

Victor dari Rumah Singgah Anak Hebat Lampung, berharap semoga kondisi saling dukung yang aktif seperti ini selalu terjalin dan terjaga.