POPULAR STORIES

Dibanderol Rp7 Jutaan, Intip Kelebihan Amplifier Crescendo Revolution 5A4 Yang Baru Meluncur

Dibanderol Rp7 Jutaan, Intip Kelebihan Amplifier Crescendo Revolution 5A4 yang Baru Meluncur Crescendo

KabarOto.com - Memasuki pertengahan tahun 2021 ini Crescendo resmi mengeluarkan amplifier seri Revolution 5A4 yang merupakan produk pertama dari seri Revolution.

Pihak Crescendo memberi penjelasan tentang produknya yang memang diklaim sebuah revolusi dengan terapan prinsip-prinsip terkini di dunia audio yaitu fokus pada hal-hal yang tidak bisa dikompensasi atau diperbaiki melalui tuning.

Hal-hal tersebut adalah dinamika, musikalitas, kecepatan, ritme dan ketepatan waktu dari musik yang dihasilkan. Amplifier Revolution 5A4 hadir dengan performa tinggi yang dapat menjadi penunjang utama dalam kompetisi audio.

Baca juga: Setelah Asia, Crescendo Dan Harmonic Harmony Bakal Tembus Pasar Eropa

Amplifier ini diklaim pihaknya sangat tepat digunakan untuk audio mobil harian terutama karena harganya yang relatif terjangkau, yakni di kisaran Rp 7 juta.

"Amplifier ini merupakan penguat suara murni tanpa modifikasi signal seperti crossover dan bass boost yang kini fungsinya telah diambil alih oleh Digital Signal Processor (DSP)," jelas CEO Audio Plus Indonesia Group, Andreas Tjahjadi saat konferensi pers, Kamis, (19/08).

Amplifier Revolution 5A4 diklaim menghasilkan suara pada rentang frekuensi 7 Hz hingga 40 kHz untuk mengikuti teknologi terkini file lagu high resolution dengan sampling di atas 44,1 kHz. Hasilnya, suara yang dihasilkan memiliki resolusi tinggi dan detail, namun tetap nyaman untuk dinikmati dalam jangka waktu dengar yang panjang.

Revolution 5A4 juga memiliki Signal to Noise Ratio 108 dB (rated power), yang artinya kebisingan yang dihasilkan oleh amplifier ini relatif sangat kecil dibandingkan musik yang dihasilkan sehingga kualitas suaranya murni dan minim gangguan. "Background musik yang dihasilkan juga terdengar lebih tenang, ibarat mendengarkan musik di ruangan yang tenang," imbuhnya.

Baca Juga: Ground Zero Rilis Subwoofer 6 Inci Dengan Suara 12 Inci

Distorsi harmoniknya diklaim di bawah 0,08%, artinya amplifier Revolution 5A4 menghasilkan suara yang musikal. Sehingga, tidak ada nada yang tidak tepat atau warna suara melenceng dari suara aslinya.

Keunggulan lain Revolution 5A4 terletak pada desainnya yang tipis dengan bobot 2,1 kg dan dimensi sebesar 270 x 150 x 60 mm, dengan warna brushed grey aluminium sehingga diklaim memberi kesan yang elegan.

Amplifier tersebut juga dirancang menggunakan komponen-komponen seperti Burr Brown untuk preamp chip, Wima untuk coupling capacitor dan Sanken sebagai final transistor.