POPULAR STORIES

Recliner Braket Kursi Bermasalah, Mobil Tercepat Dunia Direcall

Recliner Braket Kursi Bermasalah, Mobil Tercepat Dunia Direcall Buggati Chiron (istimewa)

KabarOto.com - Kegagalan produk roda empat bisa dialami pabrikan kecil maupun besar, termasuk Bugatti. Industri otomotif yang dikenal karena keindahan desainnya itu, ikut merasakan hal ini. Tercatat, 47 Bugatti Chiron yang terlanjur tersebar di antero dunia, harus di-recall karena diduga bermasalah pada recliner braket kursi.

Dilansir Carscoops, Jumat (8/12/2017), Bugatti baru saja mengumumkan menarik sekitar 47 mobil Chiron yang sudah terjual di berbagai negara.

Badan nasional keselamatan lalu lintas Amerika Serikat (NTHSA) menginformasikan, Chiron mengalami permasalahan pada recliner braket kursi depan.

(Baca Juga: Intip Supercar Gahar Bugatti Chiron Bertenaga 1500hp)

Pihak Bugatti mengatakan, sudah memberitahu semua pemilik Chiron dan akan mengirimkan truk untuk mengangkut Chiron ke diler terdekat agar bisa segera diinspeksi.

Bila dalam proses inspeksi ditemukan kerusakan maka seluruh kursi dalam mobil akan diganti. September lalu Bugatti mengukuhkan mobil buatannya sebagai mobil tercepat sedunia.

Bugatti Chiron mampu mencatatkan waktu 41,96 detik untuk berakselerasi 0-400 km/jam dan kembali berhenti sampai 0 km/jam, yang merupakan waktu tercepat untuk sebuah mobil produksi. Saat uji coba mobil tersebut, Bugatti menggunakan jasa mantan pebalap F1, Juan Pablo Montoya.

Bugatti Chiron dibekali mesin W16 8.0 L dengan empat turbocharger. Dengan begitu hypercar Chiron bisa menghasilkan tenaga setara 1.479 daya kuda dan torsi 1.600 Nm.

Seperti diketahui, mobil ini menjadi impian setiap orang untuk memilikinya. Tak terkecuali pesepakbola Cristiano Ronaldo yang juga memilikinya sebagai koleksi pribadi.