POPULAR STORIES

Digital Form, Aplikasi FIFGROUP Berikan Layanan Prima Untuk Pelanggannya

Digital Form, Aplikasi FIFGROUP Berikan Layanan Prima untuk Pelanggannya FIFGROUP Digital Form juga memberikan informasi status order pelanggan secara real time. (Foto: KabarOto/Bimo Hariyadi)

FIFGROUP luncurkan aplikasi digital bagi para pelanggannya. Aplikasi bernama FIFGROUP Digital Form memberikan kemudahan bagi para pelanggannya untuk mengajukan proses pembiayaan yang lebih mudah dan cepat. Aplikasi ini merupakan salah satu bagian dari FIFGROUP Digitalization Ecosystem.

FIFGROUP Digital Form juga memberikan informasi status order pelanggan secara real time. Tidak hanya itu, melalui Digital kontrak proses pengiriman kontrak juga menjadi lebih cepat dan mudah. Karena kontrak dapat dikirimkan langsung ke pelanggan melalui email atau FIFGROUP Mobile Customer.

Sebelumnya adanya aplikasi ini, pelanggan diharuskan untuk mengisi formulir pengajuan secara manual ketika hendak melakukan pengajuan pembiayaan kredit motor. Dengan aplikasi ini, pelanggan cukup hanya melengkapi data ke dalam FIFGROUP Digital Form dengan dibantu oleh front liner FIFGROUP. Kemudian membubuhkan tanda tangan secara digital serta memindai sidik jari pada tablet. Pengajuan bisa di approve dengan cepat.

Indra Gunawan, Direktur IT, Businnes Development & Coorporater Planning FIFGROUP saat peluncurannya di hotel Grand Mercure, Jakarta Pusat mengatakan, dengan aplikasi ini FIFGROUP dapat memberikan layanan yang lebih prima bagi pelanggan dan dealer.

"Karena semua proses pengajuan akan menjadi lebih cepat dan mudah. Kami juga akan terus melakukan transformasi dalam bentuk lain, yang tentunya akan selalu membawa manfaat bagi para pelanggan dan masyarakat," ungkap Indra.

Baca Juga: