POPULAR STORIES

Diler Mitsubishi Motor Kini Hadir Di Kawasan Lenteng Agung

Diler Mitsubishi Motor Kini Hadir di Kawasan Lenteng Agung

KabarOto.com - Pada hari ini (18/11) PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) untuk terus memberikan layanan penjualan dan purnajualnya, meresmikan diler Mitsubishi Srikandi Diamond Motors. Diler barunya ini mengambil lokasi di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Kehadiran diler ini menandai keberadaan diler kendaraan penumpang Mitsubishi di Tanah Air, merupakan diler ke-145 untuk seluruh Indonesia. Dan diler ini menjadi diler ke-45 dari hasil kerjasama antara PT MMKSI dengan Srikandi Group.

Baca juga: Porsche Taycan Diuji Sprint Di Landasan Pacu

Peresmian dealer ini sekaligus menjadi ajang pengenalan XPander Cross kepada masyarakat, khususnya di area Lenteng Agung dan sekitarnya yang merupakan salah satu area dengan potensi yang tinggi. Area ini merupakan salah satu area dengan potensi yang tinggi di mana pembangunan di area ini tumbuh pesat.

“Dengan hadirnya layanan kami di area ini, diharapkan dapat menunjang kebutuhan pelanggan akan layanan Mitsubishi Motors,” ujar Naoya Nakamura selaku President Director PT MMKSI.

Merupakan dealer dengan layanan 3S (sales, service, spare parts) kendaraan penumpang. Berdiri di bidang seluas 3.285 m2 dengan total luas bangunan 3.810 m2, dilengkapi area showroom seluas 280 m2 dan luas area workshop 400 m2.

Baca juga: Ford Mustang Shelby GT500 Menggendong Mesin Besar

Pembangunan di area Lenteng Agung yang pesatdan potensi pasar yang dimilikinya selama ini memberikan kontribusi yang baik untuk pasar Mitsubishi di Jakarta Selatan.

Diler Mitsubishi Srikandi Diamond Motors memiliki kapasitas perbaikan kendaraan hingga 28 kendaraan per hari, ditunjang dengan 4 stall fasilitas servis umum kendaraan penumpang. Trdiri dari 2 stall servis umum kendaraan niaga ringan, dan 1 stall inspection line.

Juga termasuk 2 stall Mitsubishi Quick Pit(MQP), yaitu layanan perbaikan ringan khusus kendaraan penumpang dengan waktu kurang dari 60 menit, yang meliputi pemeriksaan secara umum seperti pembersihan air filter hingga penggantian oli kendaraan.