POPULAR STORIES

Gelar Munas Ke-3 Secara Virtual, TAC Pilih Ketua Umum Baru Periode 2020-2022

Gelar Munas ke-3 Secara Virtual, TAC Pilih Ketua Umum Baru Periode 2020-2022

KabarOto.com - Komunitas mobil terus melakukan aktivitasnya walau di tengah pandemi. Tentunya mereka tetap menerapkan protokol kesehatan seperti yang dianjurkan pemerintah. Di penghujung 2020 Toyota Agya Club (TAC) menggelar Muasyawarah Nasional ke tiga kalinya.

Komunitas binaan PT Toyota Astra Motor (TAM) ini menggelar Munas di CdC Coffee & Eatery, Tangerang, pada Minggu (29/11) lalu.

Baca Juga: Dihadiri 100 Anggota, Jakarta All New Toyota Corolla Rayakan Ultah Kedua

Namun, secara keseluruhan acara ini digelar secara virtual. Hanya beberapa anggota saja yang berada di cafe yaitu Ketua Chapter TAC Bekasi Andi Hermawan dan Wakil Ketua Chapter TAC Jayapura Hengky yang bertindak sebagai saksi Munas ke-3 TAC, serta dua calon ketua umum.

Kegiatan kali ini dilakukan secara virtual sebagai bentuk dukungan program pemerintah untuk meminimalisir penyebaran Covid-19. Didukung tema Together for Harmonious Happiness, para perwakilan chapter tetap antuasian. Kurang lebih tercatat 27 perwakilan yang mengikuti acara virtual ini.

Pemilihan umum yang sudah ditunggu-tunggu oleh para peserta ini diikuti dua orang calon, yaitu Andi Nazmussaqib dari TAC chapter Tangerang Raya dan Lee J.S dari TAC chapter Jakarta. Proses pemilihan ketua umum memanfaatkan fitur polling real time yang ada di zoom meeting, sehingga penghitungannya lebih terlihat.

Baca Juga: Rayakan Ultah Kedua, Toyota Agya Club Gelar Ragam Bakti Sosial Di Tanah Bumbu

Setelah melakukan pemilihan oleh masing-masing perwakilan, polling terbanyak berhasil diraih oleh Andi Nazmussaqib yang membawanya menjadi Ketua Umum TAC periode 2020 - 2022.

Sebagai ketua umum baru, Andi memberikan sambutannya dengan ucapan terima kasih serta keinginannya untuk jalan bersama anggota lainnya.

"Insya Allah saya akan menjalani amanat ini dengan sebaik-baiknya dan untuk itu saya juga membutuhkan dukungan dari rekan semua, agar kita bersama bisa kembali membangkitkan semangat kita sebagai anggota TAC," ucap Andi.