POPULAR STORIES

Hari Pelanggan Nasional, Shell Indonesia Bagi-bagi Masker Dan Layani Disinfeksi Kabin

Hari Pelanggan Nasional, Shell Indonesia Bagi-bagi Masker dan Layani Disinfeksi Kabin

KabarOto.com - Memasuki September, sejumlah produsen memberikan promo atau layanan untuk para konsumennya. Jatuh pada 4 Septer, momen ini dimanfaatkan Shell Indonesia untuk mengampanyekan pentingnya menjaga kesehatan di masa pandemik.

Kampanye kesehatan ini dilakukan melalui gerakan 10.000 masker dan layanan disinfeksi interior kendaraan. Hal ini dilakukan karena Shell melihat bahwa masyarakat di Indonesia sudah mulai kembali beraktivitas.

"Oleh karena itu penting bagi kami untuk memastikan bahwa SPBU Shell menjadi salah satu tujuan yang bersih, aman, dan nyaman bagi para pelanggan. Kami meluncurkan Gerakan 10.000 masker dan layanan disinfeksi kendaraan pelanggan di SPBU," kata Director Shell Retail Indonesia Waqar Siddiqui.

Baca Juga: Mengisi Hari Pelanggan Nasional, Pertamina Banjir Promo Selama September

Sebanyak 500 konsumen bisa menikmati layanan disinfeksi interior kendaraan tanpa dipungut biaya. Layanan ini dapat dinikmati oleh lima pelanggan pertama di setiap SPBU Shell, kecuali Sumatera Utara. Sementara itu, untuk pembagian masker diberikan kepada 100 pelanggan pertama yang mengisi tepat di Hari Pelanggan Nasional.

Jangan khawatir, walau tak bisa mendapatkannya saat 4 September, Sobat KabarOto masih bisa menikmati layanan disinfeksi interior kendaraan di seluruh SPBU Shell di wilayah Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Timur.

Shell menawarkan harga promo yaitu Rp 100 ribu, harga normalnya Rp 150 ribu. Jangan dilewatkan, promo ini hanya berlaku hingga akhir bulan ini.

Baca Juga: SPBU Shell Terapkan Pembayaran Contactless

Buat yang penasaran, proses disinfeksi kendaraan di Shell dilakukan melalui pengasapan yang memiliki kandungan formula anti mikroba. Proses ini mampu membersihkan dan membuat kondisi kabin, sirkulasi udara, serta interiornya sehat dan nyaman. Disinfeksi interior memerluka waktu kurang lebih 20 sampai 30 menit.

Masih di tengah pandemik, Shell Indonesia juga tetap melakukan protokol kebersihan seperti pembersihan selang dispenser, gagang pintu, alat pembayaran, dan toilet. Tentunya protokol kesehatan Covid-19 juga diterapkan seperti menyediakan hand sanitizer atau air dan sabun cuci tangan.