POPULAR STORIES

Hasil F1 Spanyol 2021: Hamilton Tinggalkan Verstappen Hingga 15 Detik!

Hasil F1 Spanyol 2021: Hamilton Tinggalkan Verstappen hingga 15 Detik!

KabarOto.com - Lewis Hamilton (Mercedes-AMG Petronas) menjadi pemenang di F1 Spanyol 2021, (9/5). Tim sepertinya sudah memperhitungkan matang meski balapan dikuasai penuh oleh Max Verstgappen (Red Bull Racing).

Pembalap Inggris bernomor 44 ini memang start dari Pole Position, namun posisi diambil alih oleh Verstappen. Balapan berlangsung sepanjang 66 lap, tapi di putaran ke 60 Hamilton mengambil alih posisi terdepan.

Baca juga: Hasil Kualifikasi F1 Spanyol 2021: Max Verstappen Terpaut 0,036 detik dari Hamilton

lewis hamilton f1 spanyol 2021
Kemenangan 5 kali Lewis Hamilton di sirkuit Barcelona



Di garis finis Hamilton menunjukkan performa kuat Mercedes meninggalkan Verstappen di posisi dua terpaut 15,841 detik. Kemenangan kali ini bagi Hamilton merupakan ketiga kalinya untuk musim 2021. Semendata di sirkuit Barcelona merupakan kemenangan kelima kalinya.

"Saya merasa luar biasa, semua latihan yang dilakukan telah membuahkan hasil. Balapan kali ini terapkan strategi yang sangat hebat oleh tim," ujar Hamilton yang juga ucapkan terima kasih kepada penonton yang hadir di sirkuit Barcelona.

Max Verstappen melongo usai disalip Hamilton



Ketertinggalan jarak hingga 15 detik lebih di garis finis tak ada yang bisa lakukan lebih oleh Verstappen. "Tak ada yang bisa dilakukan, hanya bisa melongo. Apapun sudah dilakukan."

Dirinya mengakui podium kali ini tak seperti yang diinginkan setelah melihat sejak awal balapan kuasai balapan, dan lenyap begitu saja di sisa lap. "Tapi bila dibandingkan dengan musim lalu merupakan lompatan yang besar."

Adapun posisi tiga yang diraih Valtteri Bottas (Mercedes-AMG Petronas) juga tak semudah yang dibayangkan. Dirinya sempat kehilangna posisi akibat disodok oleh Charles Leclerc (Scuderia Ferrari).

Baca juga: Lamborghini Essenza SCV12, ada di Asphalt 9!

valtteri bottas f1 spanyol 2021
Valtteri Bottas hati-hati usai disalip Charles Leclerc



"Disalip Charles selepas start membuat semua perlu kehati-hatian jalani awal balapan. Selain itu kecepatan mobil tak terlalu buruk dan beruntung bisa raih podium," jelas pembalap bernomor 77 ini.

Leclerc akhirnya hanya puas finis posisi empat, diikuti Sergio Perez (Red Bull Racing) sukses finis posisi 5 setelah start dari posisi delapan.

Simak hasil lengkapnya di tabel bawah ini: