POPULAR STORIES

Hasil MotoGP Spanyol 2023 : Francesco Bagnaia Raih Kemenangan, Duo KTM Podium

Hasil MotoGP Spanyol 2023 : Francesco Bagnaia Raih Kemenangan, Duo KTM Podium Francesco Bagnaia raih kemenangan GP Spanyol 2023 (foto : MotoGP)

KabarOto.com – Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia berhasil meraih kemenangan di MotoGP Spanyol, Minggu (30/04/2023). Sementar itu, duo KTM kuasai podium.

Seri keempat yang berlangsung di Sirkuit Jerez ini berlangsung ketat dan penuh kejutan. Sejak awal balapan, duo pembalap Red Bull KTM, Jack Miller dan Brad Binder memulai dengan start yang apik.

Baca Juga : Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol: Brad Binder Kunci Kemenangan

Brad Binder raih podium kedua

Sayangnya, terjadi insiden antara Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), Miguel Oliveira (CryptoDATA RNF), dan Marco Bezzechi (Mooney VR46) di Tikungan 2. Setelah itu, red flag pun berkibar untuk memperbaiki air fence selama 15 menit.

Balapan pun dimulai lagi dengan start apik dari duo KTM, diikuti Bagnaia. Pada lap pertama, Alex Rins (LCR Honda) mengalami kecelakaan. Lap ketiga, Miller sukses menyalip Binder untuk memimpin balapan sementara. Tidak lama kemudian, Binder kembali membalas di lap keempat dengan menggeser Miller dan menempati posisi terdepan.

Baca Juga : Dani Pedrosa Tampil Mengejutkan Di MotoGP Spanyol 2023

Jack Miller raih podium ketiga

Pada lap keenam, giliran Bagnaia yang menyalip hingga sedikit menyenggol Miller. Tidak lama kemudian, Jorge Martin (Pramac Racing) ikut menggeser Miller ke posisi empat. Pembalap asal Australia itu tidak tinggal diam dan kembali melancarkan serangan sehingga mampu merebut posisi ketiga.

Balapan tersisa 2 lap lagi, Bagnaia sukses menggeser Binder di posisi terdepan dan menjaga gap 0,3 detik. Pembalap KTM itu terus berusaha mengejar ketinggalan namun tidak bisa mendahuluinya, sehingga Pecco Bagnaia berhasil menjadi juara di GP Spanyol 2023.

Berikut Hasil MotoGP Spanyol 2023 :

1.Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo)

2.Brad Binder (Red Bull KTM)

3.Jack Miller (Red Bull KTM)

4.Jorge Martin (Pramac Racing)

5.Aleix Espargaro (Aprilia Racing)

6.Luca Marini (Mooney VR46)

7.Dani Pedrosa (Red Bull KTM)

8.Alex Marquez (Gresini Racing)

9.Takaaki Nakagami (LCR Honda)

10.Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)