POPULAR STORIES

Hasil Sprint Race F1 GP Italia 2021: Bottas Menang, Tapi Tak Akan Start Dari Depan

Hasil Sprint Race F1 GP Italia 2021: Bottas Menang, Tapi Tak akan Start dari Depan Valtteri Bottas

KabarOto.com – Sesi Sprint Race kembali diadakan di Monza untuk mengetahui urutan start pada balapan akhir pekan nanti. Selain menjadi ajang mengejar start terdepan, para pemenang sprint race akan mendapat poin tambahan nantinya, tiga poin untuk P1, dua poin untuk P2, dan satu poin untuk P3. Sprint Race ini sebelumnya sempat di gelar di F1 Inggris 2021.

Balapan dimulai dengan baik oleh Valtteri Bottas (Mercedes), pembalap Finlandia itu memegang dominasi sepanjang 18 lap Sprint Race. Hingga berhak atas tiga poin tambahan dan start dari posisi paling depan Grand Prix Italia.

Baca Juga : Pembalap Mercedes-AMG Petronas Kunci Posisi Start Sprint Race F1 Italia 2021

Bottas akan ganti mesin ke-4, start balapan hari Minggu akan dari posisi belakang

"Mobil lajunya sangat bagus sepanjang balapan, dan luar biasa bisa finis posisi 1 dan raih poin tambahan," ujar Bottas.

Tapi dirinya menyayangkan hasil balapan ini tak dinikmati akan start dari pole position. Karena tim Mercedes-AMG Petronas F1 akan membedah mobil Bottas untuk mengganti power unit untuk memakai mesin ke-4.

"Tapi mobil sangat kencang, jadi saya akan berusaha. Selain itu ada kesempatan menyalip di sini sehingga bisa menerobos ke depan dan suguhkan balapan bagus buat tim," yakinnya.

Tentu Bottas sudah memahami tak akan sulit. Tapi dirinya percaya kemampuan mobil dan strategi yang diterapkan tim akan hasilkan yang terbaik, "Saya akan kerahkan semua kemampuan. Saya pastikan itu."

Max Versatppen beri selamat ke Bottas

Sementara Max Verstappen (Red Bull) memantapkan posisi kedua di balapan hari Minggu, sekaligus mendapat dua poin tambahan. Diikuti pembalap McLaren, Daniel Ricciardo yang juga menampilkan performa baik, memulai dari P5, pembalap Australia itu berhasil menyabet P3 melewati rekan setimnya Lando Norris di P4 membayangi Lewis Hamilton (Mercedes).

“Senang bisa kembali! Kami berada di barisan depan dan itu sudah lama jadi saya senang untuk itu. Serangan penuh besok. Saya pikir mungkin saya akan menyusul Max ke Tikungan 1 tetapi dia memiliki bagian dalam. Saya berharap untuk mencoba lagi besok,” ujar Ricciardo.

Pada lap awal duo AlphaTauri, Pierre Gasly dan Yuki Tsunoda mengalami kecelakaan kecil. Tsunoda mengalami kontak dengan Robert Kubica (Alfa Romeo), beruntung kru pit mampu membenarkan mobil tepat waktu dengan mengganti sayap depan, namun pembalap Jepang itu jadi harus start P16. Serta Gasly memulai balapan dari posisi paling bontot.

Baca Juga : Alfa Romeo Pakai Livery Bendera Italia Di Monza

Lewis Hamilton start buruk, ban terlalu banyak spin saat start

Hamilton harus terlempar dari posisi kedua menjadi posisi kelima akibat ban terlalu kebanyakan berputar. Di belakang Lando Norris (McLaren) yang menggunakan ban soft, sangat menyulitkan Hamilton untuk menyalipnya.

"Luar biasa apa yang dilakukan Valtteri adalah balapan bagus. Balapan yang bikin frustasi bagi saya, dengan start buruk akibat ban kebanyakan spin dan tak bisa lagi memperbaiki posisi," ujar Hamilton.

Hal inilah yang diakui Hamilton sangat sulit menyalip McLaren. membuatnya kehilangan poin berharga di Sprint Race ini. Sehingga perlu raih poin bagus di balapan hari Minggu.

"Kita harus menganalisa hasil balapan ini dan bersiap untuk balapan hari Minggu. Semoga bisa menepis kendala, dan saya tahu Valtteri dan saya akan kerahkan semua kemampuan," ujarnya.

Lap-lap terakhir terjadi insiden antara Sergio Perez (Red Bull) dan Lance Stroll (Aston Martin) dalam memperebutkan urutan kesembilan. Beruntung steward tidak menindak lanjuti kecelakaan kecil tersebut.