POPULAR STORIES

Hyundai Gelar Kompetisi Wirausahawan Indonesia

Hyundai Gelar Kompetisi Wirausahawan Indonesia

KabarOto.com - Hyundai Motor Group kembali menggelar Hyundai Start-up Challenge Indonesia 2021. Hyundai Start-up Challenge Indonesia 2021 adalah program akselerasi dan kompetisi yang bertujuan untuk menemukan dan mengembangkan wirausahawan sosial muda yang memiliki ide inovatif dan solusi kreatif atas masalah-masalah pendidikan (education), pekerjaan (employment) dan lingkungan (environment).

Program ini merupakan program ke-2 setelah tahun lalu Hyundai sukses menyelenggarakan Hyundai Start-up Challenge Indonesia 2020. Program ini diklaim sebagai bentuk komitmen Hyundai bagi perkembangan usaha sosial di Indonesia.

Baca Juga: Demi Elektrifikasi, Hyundai Motor Group Kucurkan 105,9 T Di Amerika Serikat

Sosialisasi penyelenggaraan Hyundai Start-up Challenge Indonesia 2021 dilakukan oleh Hyundai Motor Group melalui Hyundai Motor Manufacturing Indonesia (HMMI) bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) serta peserta Baparekraf for Startup (BEKUP) pada Senin pekan lalu, 10 Mei 2021, di Hotel Mulia Jakarta.

Sosialisasi ini dihadiri oleh Muhammad Neil El Himam, Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Kemenparekraf, Selliane Halia Ishak, Direktur Tata Kelola Ekonomi Digital Kemenparekraf, Lee Kang Hyun, Vice President Hyundai Motor Asia-Pacific Headquarter.

Lee Kang Hyun, Vice President Hyundai Motor Asia-Pacific Headquarters, mengungkapkan, "Semoga program Hyundai Start-Up Challenge dapat memberikan kontribusi positif serta inovasi yang berdampak baik di berbagai aspek kehidupan masyarakat Indonesia.”

Baca Juga: Jelang Lebaran, Hyundai Motors Indonesia Resmikan 2 Diler Sekaligus

Pendaftaran Hyundai Start-up Challenge Indonesia 2021 dibuka dari tanggal 19 April hingga 21 Mei 2021 melalui laman resmi hscindonesia.id dengan mengisi formulir pendaftaran singkat.

Info lengkap tentang Hyundai Start-up Challenge Indonesia 2021 bisa didapatkan dengan menghubungi narahubung resmi yaitu melalui email di [email protected], atau melalui nomor whatsapp di +6289615698700.