POPULAR STORIES

Ini Mobil Autobots Yang Tampil Di Trailer Transformers : Rise Of The Beast

Ini Mobil Autobots Yang Tampil Di Trailer Transformers : Rise of The Beast Dok : Paramount Pictures

KabarOto.com – Franchise terbaru dari Transformers telah rilis di kanal Youtube. Transformers : Rise of The Beast dikabarkan akan rilis pada 2023 mendatang.

Jika kita melihat trailernya maka yang sudah pernah menonton film ini sebelumnya, akan sadar jika latar waktu kembali pada tahun 1994. Sehingga bisa dibilang sekuel ini melanjutkan film Bumblebee pada 2018 lalu.

Freightliner FLA

Melihat pemimpin Autobots, Optimus Prime kembali ke bentuk yang identik seperti komiknya. Bodi masi sangat sederhana dengan bentuk mengotak, diambil dari inspirasi mobil semi truk Freightliner FLA. Dengan warna ikonik merah, biru dan krom mengkilap ala mobil klasik 1987.

Baca juga: Lego Merilis Nissan Skyline GT-R R34 Milik Brian O’Conner

Porsche 911 964 RS 3.8

Lalu mobil yang perannya cukup banyak muncul di trailer ini ialah Porsche 911 964 RS. Dengan warna silver dan aksen biru, mobil ini merupakan karakter Mirage.

Sebagai informasi mobil 964 RS yang digunakan populasinya sangat langka, hanya sekitar 55 unit saja di dunia. Dibekali mesin 6 silinder boxer, berkapasitas 3.800 cc dengan tenaga 300 dk dan torsi maksimal 360 Nm. Disambung ke transmisi manual 5 percepatan, membuat akselerasi 100 kpj dalam 4,9 detik dan kecepatan tertinggi 271 kpj.

Chevrolet Camaro Z28 1977

Mobil kuning dengan garis hitam siapa lagi kalau bukan Bumblebee. Sebelumnya Bumblebee menggunakan mobil VW Beetle, namun sekarang sudah berubah jadi Chevrolet Camaro Z28 1977 atau generasi ke 2.

Mobil American Muscle ini punya mesin V8 berkapasitas 5.800 cc, dengan tenaga 188 dk dan torsi maksimal 366 Nm. Dengan opsi transmisi manual 4 percepatan atau otomatis 3 percepatan berpenggerak roda belakang.

Volkswagen Type 2

Ada mobil van klasik yang menggunakan Volkswagen Type 2, mobil ini akan memainkan karakter Wheeljack. Mobil ini punya masa produksi mulai dari 1950 hingga 1967.

Baca juga: Keyvany Buat Lamborghini Urus Jadi Seperti Transformer

Terdapat beberapa pilihan mesin mulai dari 1.100 cc hingga 1.600 cc. Kemudian hadir dengan beberapa pilihan bodi mulai dari van, blind van hingga pikap.

Ducati 916

Ada motor juga di film ini, dan karakternya pun jadi robot wanita bernama Arcee. Mesin tipe 4 stroke, L-twin 90 derajat DOHC, berkapasitas 916 cc. Mampu menyemburkan tenaga maksimal 96,4 dk pada putaran 10.500 rpm serta, torsi puncak 91 Nm pada putaran 6.900 rpm. Menggunakan transmisi 6 percepatan, dan kecepatan maksimal 270 kpj.