POPULAR STORIES

Jasa Inspeksi Mobil Bisa Menjadi Alternatif Aman Membeli Mobil Bekas

Jasa Inspeksi Mobil Bisa Menjadi Alternatif Aman Membeli Mobil Bekas Inspeksi mobil bekas (Foto: Rizky/KabarOto)

KabarOto.com – Membeli mobil bekas menjadi pilihan masyarakat untuk menunjang aktivitasnya. Sebelum membeli, ada baiknya menggunakan jasa inspeksi mobil bekas.

Jasa inspeksi mobil menjadi pilihan alternatif saat Sobat KabarOto mencari mobil bekas. Jasa tersebut tentu sangat membantu jika ragu saat mengambil mobil incaran. Biasanya jasa tersebut akan mengecek mobil secara detail, mulai dari eksterior, interior, mesin dan surat-surat.

Baca juga: Beli Mobil Mewah Bekas Di TDA Luxury Toys Bikin Kustomer Nyaman!

Pemeriksaan tebal dempul menggunakan alat khusus

Untuk bagian eksterior, pengecekan indikasi tabrakan seperti keaslian cat mobil, bumper, kondisi kap mesin dan pintu. Untuk pengecekan bagian-bagian tersebut biasanya jasa inspeksi menggunakan alat khusus untuk memeriksa indikasi ketebalan dempul.

Selain bodi, bagian rangka mobil juga turut diperiksa dengan alat khusus agar hasilnya presisi. Adapun pengecekan bagian kaki-kaki yakni pada bagian suspensi, ban, dan pelek.

Setelah eksterior, sang inspektor beralih ke interior. Pada bagian interior, hal pertama yang diperiksa yaitu indikasi terendam banjir. Kondisi trim panel dasbor, pintu, plafon dan jok tak luput dari inspeksi.

Pengecekan area kaki-kaki

Sang inspektor juga memeriksa panel-panel indikator dan fitur-fitur interior yang hadir di mobil. Sistem audio dari head unit dan speaker hingga bagian AC tak lepas dari inspeksi.

Baca juga: Review Mobil Bekas Toyota Vellfire 2011

Setelah interior, inspektor akan memeriksa dibagian ruang mesin. Salah satu yang diperiksa yaitu apakah ada kebocoran mesin atau rembes. Lalu, bagian transmisi akan diperiksa apakah ada kebocoran dan ada gejala getar saat di tes jalan. Adapun bagian alternator dan radiator dilakukan diagnosis menggunakan komputer (OBD Scan) agar hasilnya lebih akurat dan transparan.

Pemeriksaan area instrumen kluster dan diagnosis komputer

Terakhir, kelengkapan surat-surat kendaraan seperti STNK, lembar pajak, BPKB, faktur, dan catatan servis kendaraan. Adapun, sang inspektor akan mengajak pembeli untuk melakukan sesi test drive agar merasakan kondisi mobil tersebut.

Setelah melakukan inspeksi mobil bekas, nantinya sang pembeli akan diberikan data hasil pemeriksaan mobil sebelum membelinya.

Pemeriksaan di area ruang mesin