POPULAR STORIES

Jelang Lebaran, Avanza Masih Dominasi Penjualan Toyota

Jelang Lebaran, Avanza Masih Dominasi Penjualan Toyota Foto: Rio/KO

KabarOto.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengaku telah mencatat penjualan yang baik di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 beberapa waktu silam.

"Secara total, produk kami terjual sebanyak 3.328 unit, naik sekitar 16 persen ketimbang perolehan IIMS tahun lalu (2018) dan meski saya kurang tahu persis angkanya, namun bulan ini (Mei), SPK kami memang lebih banyak ketimbang bulan lalu (April)," ujar Fransiscus Soerjopranoto atau akrab disapa Soerjo selaku Executive General Manager PT Toyota Astra Motor saat dimintai keterangan oleh para wartawan kemarin sore (09/05).

Baca Juga: Mitsubishi Xpander Belum 'Geser' Si Kembar Avanza-Xenia Di Segmen Mobil Bekas

Dari keseluruhan angka tersebut, Toyota mencatat setidaknya ada lima kontributor terbesar. "Toyota Avanza masih menjadi 'primadona' dengan penjualan sebesar 1.106 unit, atau menyumbang 44,4 persen. Sementara, LMPV Toyota Rush menjadi kontributor terbesar kedua dengan raihan 821 unit," beber Soerjo.

Selanjutnya pada posisi ketiga, Soerjo bilang penjualan tertinggi ditempati Kijang Innova yang mencatat penjualan 683 unit, disusul Toyota Calya dengan 498 unit. Sedangkan, Fortuner menempati posisi ke lima dengan 258 unit.

"Penyelenggaraan IIMS yang berdekatan dengan lebaran merupakan momen yang tepat untuk kami mendapatkan pesanan kendaraan lebih banyak dari biasanya," jelas Soerjo.