POPULAR STORIES

Kepergok Tengah Uji Jalan, Hyundai Kona N Segera Meluncur

Kepergok Tengah Uji Jalan, Hyundai Kona N Segera Meluncur Foto: istimewa

KabarOto.com – Setelah meluncurkan Hyundai 120 N, pabrikan mobil asal Korea Selatan ini kembali akan meluncurkan Kona N yang tengah diuji coba di Nurburgring, Jerman. Tampaknya, Hyundai semakin gencar untuk mempeluas model performa varian N.

Bukan hanya Hyundai Kona N, Elantra N dan Tucson N juga masuk rencana untuk melakukan debutnya beberapa waktu mendatang. Sebelumnya, Hyundai juga sudah meluncurkan model 130 N, Veloster N, dan i20 N.

Hyundai Kona N hadir dengan menggunakan basis dari model facelift yang belum lama ini diluncurkan. Dengan spoiler belakang yang membentang dann dua knalpot besar menjadi pembeda dari model standar dan menghasilkan performa yang lebih agresif.

Baca Juga : Porsche Design Luncurkan Laptop Acer Book RS

Bukan hanya performa, Hyundai Kona N memiliki penyegaran pada bagian desain, mulai dari bumper depan dan belakang, grille depan, dan warana Hyundai Performance Blue, serta aksen warna merah pada bagian depan dan belakang.

Hyundai Kona N akan menggunakan mesin standar 4 silinder DOHC turbo berkapasitas 2.000 cc yang akan ditawarkan dalam dua pilihan.

Untuk versi standarnya, mesin ini mampu menghasilkan tenaga 246 dk dan torsi 353 Nm. Sementara itu, dengan Paket Performa angka tersebut meningkat menjadi 276 dk dan torsi 392 Nm.

Mesin tersebut dipadukan dengan sistem transmisi kopling ganda 8 percepatan dan manual 6 percepatan.