POPULAR STORIES

Keselamatan Menjadi Topik Utama Gelaran GIICOMVEC 2020

Keselamatan Menjadi Topik Utama Gelaran GIICOMVEC 2020 Ilustrasi kendaraan truk (HINO)

KabarOto.com - Berdasarkan data dari organisasi kesehatan dunia, World Health Organization (WHO), pada tahun 2019 Indonesia menempati urutan ke-3 dunia dalam hal korban meninggal terbanyak akibat kecelakaan lalu lintas.

Menurut data statistik yang dikeluarkan Korlantas Polri, dalam empat tahun ke belakang jumlah kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Indonesia, trennya cenderung naik ketimbang turun.

Baca Juga: Biar Gak Bingung, Ini Perbedaan Peugeot 3008 Dan 5008 Allure Plus

Dari seluruh jenis kendaraan komersial yang terlibat dalam kecelakaan, tercatat bus dan truk menempati urutan teratas. Bahkan, pada tahun 2018 tercatat lebih dari 3.000 kecelakaan yang melibatkan truk.

Pentingnya kesadaran keselamatan berkendara, menjadi salah satu perhatian dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo). Bahkan, pada penyelenggaraan Gaikindo Indonesia International Commercial Expo (GIICOMVEC) 2020, keselamatan akan menjadi topik utama.

"Kami ingin tekankan lagi dalam pameran ini tentang keselamatan berkendara, kami ingin mendeklarasikan bahwasanya Indonesian land transportation towards zero fatality, ataupun kami ingin jangan ada lagi kecelakaan yang membuat korban jiwa," ujar Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi.

Pameran GIICOMVEC

Ia menambahkan, Gaikindo juga mengimbau pada seluruh peserta GIICOMVEC 2020 untuk menampilkan produk yang sesuai dengan ketentuan yang ditentukan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI.

Apalagi, dari informasi yang didapat KabarOto, saat ini Kemenhub meminta agar para operator pengangkutan untuk tidak membeli kendaraan baru bertonase tinggi, yang berpotensi Over Dimension Over Load (ODOL).

"Mulai dari kesesuaian tipe kendaraan dengan peruntukkannya, serta ketersediaan alat keselamatan wajib ditampilkan untuk para pebisnis yang hadir," jelas Yohanes.

Rencananya, GIICOMVEC 2020 akan berlangsung pada 5-8 Maret di JCC Senayan, Jakarta Pusat. Dari industri kendaraan komersial, akan hadir Daihatsu, DFSK, FAW, Hino, Isuzu, KIA, Mercedes-Benz, Mitsubishi Fuso, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, UD Trucks, hingga United Tractors.

Sedangkan dari industri pendukung akan ada, Adiputro dari industri karoseri, Alcoa Wheels, Aspira, Blackvue, BRQ, GS Astra, Himawan Putra, Incoe, Indoprima, MRF Tyres, PanaOil, Regency, Techindotama, Topy, Trubo Engineering, dan Wintor.

Baca Juga: Cara Mudah Agar Kendaraan Selalu Prima, Cek Bagian Ini!

Untuk program acara, pada tanggal 6 Maret akan dilaksanakan pembicaraan tentang isu ‘Fakta di Balik Kasus Rem Blong’.

Sedangkan pada 7 dan 8 Maret 2020 akan berlangsung program ‘Safety Driving Truck’. "GIICOMVEC memberi kontribusi bukan hanya dari sisi bisnis, namun juga mendorong kesadaran berkendara," pungkas Yohannes.