POPULAR STORIES

Rayakan Momen 50 Tahun, BMW Hadirkan Emblem Bernuansa Retro

Rayakan Momen 50 Tahun, BMW Hadirkan Emblem Bernuansa Retro

KabarOto.com - BMW Motorsport akan merayakan 50 tahun kesuksesan balap dan performa mobil pada 24 Mei 2022 mendatang. Demi merayakan momen penting tersebut, nantinya para konsumen yang ingin membeli varian M atau paket M Sport bakal mendapat pilihan emblem retro yang menyertakan warna asli divisi motorsport itu berskema biru, merah, dan ungu.

BMW akan mulai menerima pesanan mobil dengan emblem jadul pada Januari 2022 nanti. Produksi model ini dimulai pada Maret 2022. Namun berapa harga untuk mendapatkan lambang retro belum diumumkan.

Baca juga: Terjual Sebelum Meluncur Di GIIAS 2021, BMW M4 Competition X KITH Dijual Hampir Rp3 Miliar

BMW Motorsport GmbH memulai debut pada 1972 dan balapan 1973. Emblemnya menampilkan model setengah lingkaran dengan warna biru, merah, dan ungu. Bukan asal pilih warna, ada makna dibaliknya, biru untuk mewakili BMW, merah untuk melambangkan balap, dan ungu untuk mengungkapkan hubungan antara kedua konsep tersebut.

BMW Motorsport GmbH berubah jadi BMW M GmbH pada 1993. Logonya juga sedikit bergeser untuk mengubah warna ungu menjadi lebih ke biru tua.

Baca juga: BMW Seri 2 Gran Coupe Black Shadow Di India Punya Dop Pelek Seperti Rolls Royce

Emblem ini nantinya menggantikan model di beberapa bagian. Seperti kap mesin depan, emblem di dop pelek, pintu bagasi belakang. Serta kemungkinan di bagian klakson setir.

Selain menghadirkan emblem retro, beberapa model M juga tersedia dalam beberapa warna jadul seperti Dakar Yellow, Fire Orange, Daytona Violet, Macao Blue, Imola Red, dan Frozen Marina Bay Blue.