POPULAR STORIES

Lewat Wanda, Maksimalkan Jualan Honda Di Jakarta Dan Tangerang

Lewat Wanda, Maksimalkan Jualan Honda di Jakarta dan Tangerang Gudang Wahana Honda di Kawasan Cibinong, Bogor

KabarOto.com - Meski dibayangi Virus Corona yang mematikan, namun Wahana Artha Group (WAG) optimis pergerakan bisnis yang memasuki usia ke 48 tahun ini terus tumbuh.

Dari sekian banyak lini bisnisnya, otomotif khususnya sepeda motor menjadi tulang punggung. Melalui PT Wahana Makmur Sejati (WMS) sebagai Main Dealer motor Honda di Jakarta dan Tangerang, mampu menjual 400.000 unit sepeda motor Honda per tahun.

Pada tahun 2019, hadirnya beragam produk berkualitas Honda hingga pelayanan terbaik untuk konsumen, WMS berhasil kuasai pasar hingga 74 persen.

Baca Juga: Wahana Catatkan Penjualan Motor Honda Di Jakarta Dan Tangerang Terus Meningkat

Bahkan Honda Bigbike yang pada tahun 2018 sempat stagnan, hasil tahun 2019 meningkat 10 persen. Hal ini dikarenakan ada perubahan kebutuhan sepeda motor masyarakat di Jakarta dan Tangerang yang lebih digunakan untuk mendukung gaya hidup.

Didukung dengan 116 jaringan dealer resmi dan 322 layanan after sales Astra Honda Authorized Service Station (AHASS), Wahana mampu menjaga kepercayaan dan kepuasan konsumen Honda di seluruh wilayah Jakarta dan Tangerang.

“ Bisnis main dealer sepeda motor memiliki keunikan tersendiri khususnya di Jakarta dan Tangerang. Itulah sebabnya kami berupaya meningkatkan kepuasan konsumen secara konsisten salah satunya dengan menjalankan standar terbaik,” jelas Chief Marketing Officer Wahana, Edi Setiawan.

Baca Juga: Penjualan Wahana Untuk Honda Sport Dan CUB Cukup Memuaskan

Wahana Honda pun selalu mengikuti keinginan konsumen yang menginginkan layanan cepat dan simple. Di antaranya melalui aplikasi digital bernama Wanda. Di sini, konsumen dapat melakukan booking servis dan juga bisa melakukan pemesanan motor yang sesuai dengan keinginannya.