POPULAR STORIES

MotoGP 2021, Aleix Espargaro Hanya Targetkan Aprilia Di 6 Besar?

MotoGP 2021, Aleix Espargaro Hanya Targetkan Aprilia di 6 Besar?

KabarOto.com – Aleix Espargaro belakangan ini sangat marah dengan Aprilia saat menjalani ajang MotoGP 2020. Selama musim 2020, Aleix hanya mengoleksi 42 poin dari 14 balapan dan menempati posisi ke-17 di klasemen akhir.

Selain itu, pembalapasal Spanyol ini lima kali gagal menyelesaikan balapan. Raihan terbaiknya hanya finis ke-8 di GP Portugal yang merupakan seri penutup musim 2020.

Baca Juga : Marc Marquez Kemungkinan Absen Hingga Pertengahan Musim MotoGP 2021

Akibat hasil yang kurang memuaskan tersebut, Aleix menyesal memperpanjang kontrak bersama Aprilia hingga 2022 mendatang. Pasalnya, saat menjalani tes pramusim 2020 Aleix sudah mendapatkan feeling dan dapat memacu semaksimal mungkin motor Aprilia RS-GP 2020.

“Saat musim dingin, saya menghabiskan banyak waktu di rumah bersama istri dan anak-anakku karena lockdown. Sangat senang di rumah bersama mereka, punya banyak hal dilakukan. Jadi sebenarnya saya sudah siap untuk pensiun,” ungkap pembalap berusia 31 tahun ini.

Tetapi setelah menjalani tes pramusim 2020, pikiran Aleix berubah dan mendapatkan tawaran untuk memperpanjang kontrak dengan Aprilia. “Saat menjalani tes pramusim 2020, saya merasa sangat bagus dan cocok dengan motornya. Usai menjalani tes, saya mendapatkan tawaran kontrak dari Aprilia. Dan, tawaran dari Aprilia ini sangat bagus dan saya memutuskan untuk melanjutkan kontrak,” lanjut Aleix.

Sayangnya, harapan tidak sesuai dengan apa yang dialaminya selama menjadi pembalap tim Aprilia saat ajang MotoGP 2020.

Baca Juga : Profil Dan Spesifikasi All-New Hyundai Palisade

“Sejak itu, saya sangat marah pada musim ini (2020) karena saya tidak pernah bisa membuktikan bahwa motor ini bisa mendekati motor lainnya dan motor Aprilia masih banyak perlu perbaikan. Tetapi kami akan terus berusaha untuk tampil lebih baik untuk musim depan, dan kami harus bisa bertarung untuk menjadi 6 teratas,” tutup Aleix.