POPULAR STORIES

Pabrik Nissan Di Jepang Kembali Beroperasi

Pabrik Nissan di Jepang Kembali Beroperasi foto: www.carscoops.com

KabarOto.com - Nissan Motor Co Ltd beberapa waktu lalu memutuskan menutup pabriknya yang berada di Jepang akibat kasus teknisi pengecekan akhir kendaraan yang tak bersertifikat. Kini, pabrik Nissan kembali beroperasi.

Seperti dilansir Carscoops, Selasa (7/11/2017), Kementerian Transportasi Jepang menangguhkan izin dua pembangunan pabrik baru Nissan akibat kasus ini. Buntut dari masalah ini, Chief Executif Officer (CEO) Nissan, Hiroto Saikawa, mengungkapkan bakal menutup seluruh fasilitas Nissan di Jepang selama dua pekan.

Baca Juga:

Kini, seluruh pabrik Nissan di Jepang sudah kembali beroperasi setelah Kementerian Transportasi Jepang menyetujui perubahan prosedur inspeksi akhir kendaraan. Hanya pabrik di Kyoto yang benar-benar berhenti beroperasi.

Kubu Nissan juga mengungkapkan pihaknya sedang melakukan pelatihan ulang pada teknisi di bagian pengecekan akhir kendaraan. Mereka juga melakukan pengujian ulang terhadap kendaraan yang terlanjur meluncur ke pasar.

Tak hanya itu saja, Nissan juga telah mengoreksi inkonsistensi antara manual operasi pabrik dengan aktivitas pabrik dalam dokumen yang akan diberikan ke kementerian transportasi Jepang.

Pabrik Nissan di Jepang berhenti produksi sejak 19 Oktober lalu. Mereka juga melakukan recall (penarikan kembali) 1,2 juta kendaraan yang dijual di Jepang selama tiga tahun terakhir. Hal itu berdampak pada penurunan pendapatan perusahaan di bulan Oktober hingga 55 persen.