POPULAR STORIES

Pasang Stabilizer Bikin Mobil Tambah Rigid

Pasang Stabilizer Bikin Mobil Tambah Rigid Cusco Strut Bar

KabarOto.com – Untuk pemakaian mobil sehari-hari di zaman sekarang, banyak yang sudah menjual berbagai aksesosi untuk balap yang bisa digunakan pada mobil untuk penggunaan sehari-hari.

Salah satunya yang paling trendy adalah penggunaan tiang stabilizer / stabilizer bar yang digunakan pada sasis mobil demi menambah kerigitan suatu mobil. Fungsi dari stabilizer bar ini sendiri sesuai dengan namanya, yaitu menstabilkan mobil.

“Untuk penggunaan sehari-hari, biasanya kalau untuk mobil-mobil besar itu saat di tol mau nyalip terkadang akan terjadi gejala limbung apalagi saat bermanuver. Tetapi dengan penggunaan stabilizer ini akan meminimalisir gejala limbung tersebut,” ujar Regan salah satu penggawa ASCO Motorsport.

Baca juga: Rami Malek Aktor Terbaik Oscar 2019, Ternyata Penyuka Mobil Audi

Merek Ultra Racing salah satu produk yang dipasarkan oleh ASCO

Jika yang masih awam dengan stabilizer, mungkin familiar dengan nama strutbar. Padahal sejatinya strutbar itu adalah salah satu bagian dari stabilizer bar. Dalam 1 buah mobil harian biasanya bisa dipasang hingga 3-4 jenis stabilizer jenis berbeda sudah cukup.

“Biasanya dalam 1 mobil bisa dipasang hingga 3-4 jenis stabilizer bahkan lebih. Contohnya pada Innova lama, biasanya orang menggunakan 3 jenis sudah cukup, diantaranya ada front strutbar, front lower bar, dan pada bagian belakang ada anti-roll bar 4 titik, yang sudah cukup untuk penggunaan sehari-hari. Kalau untuk mobil yang lebih kecil seperti Jazz, Yaris penggunaan 2 jenis sudah cukup untuk menstabilkan mobil kok,” sambung pria ramah tersebut.

Baca juga: Sadis, Datsun Lawas Tahun 70-an Dijual Rp1,2 Miliar ! Apa Istimewanya ?

Produk merek Cusco buatan Jepang

Di ASCO Motorsport sendiri terdapat 2 merek yang dijual, yaitu Ultra Racing merek asal Malaysia, dan juga Cusco dari Jepang. Untuk merek Ultra Racing sendiri kita hanya bisa memesan sesuai dengan produk yang dijual saja. Yang asik adalah Cusco, karena kita dapat melakukan special order stabilizer sesuai dengan mobil yang kita miliki. Untuk harga stabilizer ini, harganya bervariasi.

Untuk Cusco harganya lebih tinggi dengan kisaran Rp 2 – 4 juta untuk 1 buah stabilizernya, tergantu jenis mobilnya. Kalau Ultra Racing berkisar antara Rp 1 – 2,5 juta untuk 1 jenisnya tergantung mobilnya. Asiknya lagi, jika kita memesan stabilizer bar di ASCO, juga bisa langsung dipasangkan loh.

Stabilizer Ultra Racing buatan Malaysia

Untuk pemasangan stabilizer ini membutuhkan waktu sekitar 1-2 jam saja kok. Tetapi itu jika keadaan bengkel sedang sepi maka mobil akan langsung dikerjakan, lebih baiknya jika sobat ingin memesan dan aplikasikan langsung bisa booking waktu pemasangan agar bisa disediakan tempat.

Tertarik untuk pasang? Langsung saja huubungi ASCO Motorsport

(Deddy Darmanto)

Berita Terkait

Berita Terkait