POPULAR STORIES

Pemesanan Chery Omoda 5 Tembus 1.000 Unit, Jumlah Perakitan Akan Ditingkatkan

Pemesanan Chery Omoda 5 Tembus 1.000 Unit, Jumlah Perakitan Akan Ditingkatkan Chery Omoda 5 (Foto: Sigit/Kabaroto)

KabarOto.com - Chery Omoda 5 diklaim sudah mencapai angka pemesanan 1.000 unit. Di mana, 100 unit sudah diterima konsumen, sisanya menyusul seiring jumlah perakitannya yang ditingkatkan.

Menurut keterangan Rendi Radito, Direktur Penjualan PT Chery Indonesia (CSI) mengatakan bahwa produksi Chery Omoda 5 terus ditingkatkan untuk memenuhi sisa unit pemesanan dari IIMS maupun di luar IIMS.

"Kami berusaha memenuhi permintaan sebelum hari raya. Semuanya bertahap, mulai April sampai Mei, kita akan coba meningkatkan jumlahnya," jelas Rendi saat ditemui di Jakarta, Sabtu (1/4).

Baca Juga: 100 Unit Chery Omoda 5 Diserahkan Ke Konsumen

100 unit Chery Omoda 5 diserahkan ke konsumen

Untuk pemesanan 1.000 unit Chery Omoda 5, Rendi mengaku akan memenuhinya pada bulan Mei mendatang.

Sementara itu, Harry Kamora, Wakil Presiden PT CSI mengungkapkan bahwa untuk memenuhi permintaan konsumen, di pabrik sementara ini sudah ditingkatkan kapasitas produksinya. Jalur produksi ditambah, begitu pula dengan penambahan shift.

"Untuk mengejar angka 1.000 unit pun masih bisa. Pembagian kapasitasnya 60 persen Omoda 5, 25 persen Tiggo 8 Pro, dan 15 persen Tiggo 7 Pro. Hingga saat ini produksinya di level 600 unit, kita tingkatkan hingga 1.000 unit per bulan," ungkap Harry.

Baca Juga: Chery Arrizo 5 GT, Tampil Lebih Segar Didukung Teknologi Modern

Sebagai informasi, Sebanyak 100 unit Chery Omoda 5 sudah diserahkan ke konsumen. PT Chery Indonesia (CSI) mengklaim unit yang dikirim ini sudah bisa digunakan untuk mudik Lebaran.

100 unit pertama yang diserahkan ini untuk konsumen di wilayah Jabodetabek. Dan merupakan bagian dari 300 unit yang sudah dipesan oleh konsumen. Di mana, 200 unit sisanya akan diserahkan pada bulan April juga.