POPULAR STORIES

Perbedaan BYD Atto 3 Tipe Advanced Dan Superior

Perbedaan BYD Atto 3 Tipe Advanced dan Superior Foto : KabarOto.

KabarOto.com - BYD Atto 3 nantinya akan memiliki 2 varian, yakni tipe Advanced atau standard range-nya, serta Superior atau versi long range. Namun apakah hanya itu perbedaannya? Yuk kita bahas.

Untuk bagian eksterior dan interior hampir semuanya sama. Namun pembeda utama adalah ukuran pelek, di mana varian Advanced menggunakan pelek ukuran 17 inci dengan ban 215/70 R17. Namun Superior lebih besar yakni 18 inci berikut ban 235/60 R18.

Baca Juga : Ini 2 Cara Membuka Panoramic Sunroof BYD Atto 3

Selanjutnya perubahan paling terlihat adalah dari bagian tenaga, kapasitas baterai, jarak tempuhnya, bobot hingga beberapa detil lainnya. Seperti Advanced tidak punya Wireless Charging, ambient light di door handle, dan Power Tailgate.

Tenaganya memiliki 134 dk untuk versi Advanced, dan 201 dk di Superior, torsinya sama-sama maksimal 310 Nm. Kapasitas baterainya juga berbeda, untuk Advanced punya kapasitas 49,2 kWh, sementara superior lebih besar yakni 60,48 kWh. Serta charging-nya support hingga 80 kW untuk Superior, tapi Advanced 70 kW saja.

Bagian baterai terletak cukup di atas sehingga ground clearance tinggi.

Baca Juga : Bocoran Harga Tiga Mobil Listrik BYD Di Indonesia

Hal ini tentu berpengaruh ke jarak tempuhnya, di mana Advanced bisa menempuh jarak 410 km, serta Superior hingga 480 km. Akselerasinya pun tidak main-main, SUV kompak ini bisa berlari dari 0-100 kpj dalam 7,9 detik untuk Advanced, dan 7,3 detik untuk Superior.