POPULAR STORIES

Peugeot Cycles Bakal Hadirkan Tiga Sepeda Listrik Baru Di Akhir Tahun 2023

Peugeot Cycles Bakal Hadirkan Tiga Sepeda Listrik Baru di Akhir Tahun 2023 Digital e-Bike (Foto: Peugeot Cycles)

KabarOto.com - Peugeot Cycles berencana bakal menghadirkan tiga sepeda listrik yang mencakup model Longtail, ramah untuk keluarga dan Bi-Carrier, berfokus pada kargo. Rencananya, sepeda listrik terbaru ini akan meluncur paling cepat akhir tahun 2023 atau awal tahun 2024.

Digital e-Bike dirancang untuk penggunaan di kota, sejauh ini paling futuristik dari ketiga model lainnya, berkat rangka berbentuk V dan fitur minimalis. Digital e-Longtail dibedakan dengan bagian belakang yang memanjang, memiliki dua tempat duduk untuk anak-anak, dengan sandaran kaki di setiap sisi roda dan rangka logam yang dapat mereka pegang.

Terakhir, Digital e-Front Load adalah sepeda kargo yang juga cocok untuk penggunaan keluarga, karena peti pada wheelbase depan yang diperpanjang dapat mengangkut hingga 3 anak.

Baca Juga: Peugeot Jual Diecast Mobil Lawas Dan Balap Di 5 Dilernya

Digital e-Longtail

Ketiga model sepeda listrik masih dalam bentuk konsep, tanpa spesifikasi terperinci, tetapi diharapkan dapat diproduksi pada tahun 2024. Ditawarkan bersama dengan lebih banyak variasi untuk memperluas jajaran perusahaan.

Semuanya akan mendapat manfaat dari fitur-fitur baru melalui aplikasi smartphone khusus, termasuk bantuan listrik adaptif, sistem anti-pencurian, alarm, geolokasi sepeda, navigasi real-time, prakiraan cuaca di tempat tujuan, dan statistik rute.

Baca Juga: Peugeot 3008 Listrik Bakal Diluncurkan September 2023, Pakai Kabin Panoramic I-Cockpit

Digital e-Front Load

Sebagai informasi, produk Peugeot Cycles dirancang, diproduksi, dan didistribusikan oleh Cycleurope Industries, merupakan pemegang lisensi eksklusif dari perusahaan Prancis. Namun, eBikes yang akan datang akan dirancang, diproduksi, dan dijual oleh Beweel yang baru.

Peugeot menjelaskan, penjualan sepeda elektrik di Eropa mencapai rekor, 5,5 juta unit tahun lalu. Artinya, satu dari setiap empat sepeda yang dijual di Benua Biru adalah sepeda listrik.