POPULAR STORIES

Produk Dan Teknologi Otomotif Anyar Yang Mejeng Di Ajang CES 2024

Produk dan Teknologi Otomotif Anyar yang Mejeng di Ajang CES 2024 Produk dan Teknologi Otomotif Anyar yang Mejeng di Ajang CES 2024 (Honda, Qualcomm)

KabarOto.com - Consumer Electronics Show (CES) 2024, merupakan ajang pameran teknologi terkemuka di dunia, yang tahun ini digelar di Las Vegas, Amerika Serikat (AS), (09-12/01).

Ajang tahunan itu, mendatangkan lebih dari 130 ribu pengunjung serta lebih dari 4 ribu ekshibitor dari 150 lebih negara dan kawasan. CES salah satu pameran teknologi terbesar di dunia, dan menampilkan berbagai inovasi dan produk terkini di industri teknologi konsumen.

Pabrikan dan merek otomotif yang berpartisipasi di ajang ini adalah Kia, memamerkan tiga konsep kendaraan listrik PV1, PV5, dan PV7. Kia berencana mengembangkan perangkat lunak bisnis khusus untuk membantu pemilik mengelola armadanya.

Baca Juga: Qualcomm Snapdragon Kenalkan Teknologi Anyar Di CES 2024 Untuk Mobil Dan Motor

Tak mau kalah, dari pabrikan Jepang ada Honda 0 Series, merupakan kendaraan elektrik sporty. Panel instrumen dilengkapi teknologi human-machine interface (HMI), memungkinkan pengoperasian sederhana dan intuitif, mewujudkan user interface (UI) yang canggih dan mulus. Honda menjanjikan pengisian cepat dengan waktu 10 hingga 15 menit untuk pengisian daya 15% hingga 80%.

Pabrikan otomotif dari Korea Selatan Hyundai juga tak ketinggalan, menghadirkan taksi terbang listrik dengan nama S-A2 di CES 2024, diklaim siap mengangkut penumppang. S-A2 menjanjikan kecepatan jelajah 193 kpj dan jangkauan 32 hingga 64 km.

Lagi-lagi, Honda pamerkan kendaraan listrik lainnya yakni Honda 0 Series Space-Hub Concept. merupakan sebuah kendaraan konsep jenis MPV mengandalkan motor listrik sebagai penggeraknya. Pengisian cepat dari kapasitas baterai 15% menjadi 80% akan dipersingkat menjadi sekitar 10-15 menit.

Sementara itu, dengan menerapkan teknologi kontrol sistem baterai, Honda menargetkan penurunan kapasitas baterai bisa diminimalisir hingga kurang dari 10% setelah 10 tahun penggunaan.

Baca Juga: Honda Pamer Mobil-mobil Kecenya Di Tokyo Auto Salon 2024

Tak hanya itu, Dalam perhelatan CES 2024, Qualcomm Technologies, memamerkan inovasi di seluruh teknologi Snapdragon Digital Chassis. Hal tersebut meliputi teknologi hemat daya, sehingga bisa melayani kebutuhan industri otomotif dalam segi software kendaraan otonom.

Produsen mobil, kini dapat memenuhi peningkatan kebutuhan akan level keselamatan dan kecerdasan berkendara yang lebih tinggi, melalui dukungan jaringan LTE dan 5G, layanan terhubung, vehicle-to-everything (V2X), Wi-Fi, Bluetooth, komunikasi satelit, serta penentuan titik posisi yang tepat.