POPULAR STORIES

Produksi BMW I3 Akan Dihentikan, Ini Penyebabnya

Produksi BMW i3 akan Dihentikan, Ini Penyebabnya

KabarOto.com - Hampir seluruh pabrikan mobil di sleuruh dunia, berlomba-lomba membuat mobil listrik yang ramah lingkungan. karena, masyarakat ke depan nantinya akan menggunakan mobil ini untuk beraktivitas.

Namun, saat produsen mobil mulai memasarkan mobil listrik, BMW justru menghentikan produksi mobil listriknya yaitu BMW i3. Lalu kapan dan apa alasan perusahaan asal Jerman itu menghentikan produksinya?

Baca juga: Resmi Meluncur Di Indonesia, Ini Harga The New BMW M3 Dan M4

Dikutip dari Carscoops, Kamis (01/07) penghentian produksi BMW i3 ini akan dimulai pada Agustus 2021 di Amerika Serikat. Hal itu karena BMW sudah persiapkan produk baru yaitu BMW iX dan i4.

BMW i3

BMW iX Sports Activity Vehicle dan BMW i4 Grand Coupe adalah mobil listrik dengan tenaga baterai full sebagai penggeraknya. Kedua mobil ini rencananya akan tiba di Amerika Serikat awal tahun depan.

BMW i4 eDrive40 akan memakai paket baterai 83,9 kWh yang dapat menempuh jarak hingga 483 km. "Keberhasilan BMW i3 dan pengalamannya menjadi dasar bagi generasi berikutnya dari mobil listrik BMW," jelas pihak BMW.

Baca juga: Video Review - BMW I3S, Mobil Listrik Mungil Bebas Emisi

Beberapa faktor lain yang membuat BMW i3 dihentikan produksinya karena penjualannya yang menurun. Di Amerika Serikat, penjualan mobil listrik ini sudah mencapai puncaknya pada tahun 2015 dengan total 11.024 unit. Dua tahun terakhir, penjualan mobil ini semakin menurun. Tahun 2020 di masa pandemik Covid-19, BMW i3 dijual sebanyak 1.508 unit.