POPULAR STORIES

Bekerjasama Dengan RTR, Purwarupa Ford Mustang Mach-E Bertenaga Besar

Bekerjasama dengan RTR, Purwarupa Ford Mustang Mach-E Bertenaga Besar Sumber Foto : Ford

KabarOto.com – Belum lama ini Ford Mustang Mach-E sudah resmi hadir di pasar dengan beberapa varian. Dan nampaknya, pihak Ford ingin membangung Mach-E dengan bertenaga besar.

Dengan bekerja sama dengan RTR Vehicle, alhasil mereka berhasil membuat purwarupa dari Mustang Mach-E 1400. Seperti angkanya, mobil ini dapat menghasilkan 1.400 dk.

Informasi tambahan, RTR Vehicle adalah perusahaan otomotif Amerika Serikat yang didirikan pada 2009 oleh Vaughn Gittin Jr. Terlibat dalam perancangan, pengembangan, dan pembuatan paket kendaraan kinerja OEM + untuk lini produk Ford.

Baca Juga : Ford Mustang Mach-E Akan Mengaspal Awal Tahun 2021

Tenaga didapat dari penggunaan tujuh motor listrik yang dihasilkan oleh baterai 56,8 kWh, baterai ini terbuat dari sel kobalt nikel, bertujuan untuk performa tinggi. Serta sistem baterai yang telah dirancang untuk dingin selama pengisian, dengan pendingin ini dapat membantu mengurangi waktu pemulihan saat berjalan.

Motor listrik ini dipasang di depan dan belakang, tiga untuk depan dan empat untuk belakang yang disebut oleh Ford sebagai “pancake style”.

“Saat mengemudikan mobil ini tentu mengubah perspektif pada tenaga dan torsi, pengalaman ini tidak seperti yang pernah anda bayangkan, kecuali saat menaiki roller coaster,” ungkap Vaughn Gittin Jr selaku founder RTR.

Mustang Mach-E 1400 dikembangkan dengan alat dan teknik yang sama dari program motorsport Blue Oval, jadi tidak dikekang oleh peraturan balap.

Baca Juga : Ford Bronco Versi Saleen, Ini Lebih Seru!

Dalam pengaturan penuh, Mustang Mach-E 1400 ini mampu melesat hingga 256 kpj. Untuk mengimbangi performa besar ini, Ford menyematkan rem lansiran Brembo yang persis dengan mobil balap Mustang GT4 dengan ABS dan stability control. Lalu penggunaan handbrake hydraulic yang dirancang untuk drif yang terintergrasi dengan motor listrik, alhasil dapat mematikan motor listrik bagian belakang.

Konfigurasi sasis dan motor listrik ini memungkinkan tim untuk pengembangan tata letak yang berbeda, seperti RWD, AWD dan FWD yang mempengaruhi konsumsi energi dan performa. Lalu penggunaan bahan organic composite fibers dan carbon fiber pada seluruh bodi yang membuat bobot mobil ini hanya 1.043 kg.

Baca Juga : Ford Mustang Cobra Jet 1400, Melesat Kencang Tanpa Suara

“Fleksibilitas konfigurasi konsep Mustang Mach-E 1400 membuatnya cocok untuk penggunaan track, drag strip atau gymkhana. Dan ini merupakan hasil kolaborasi selama 10.000 jam antara Ford Performance dan RTR,” Tutup Ford.

Dari segi tampilan, bagian depan terlihat aerodinamis dengan splitter depan dan saluran pendingin juga lebih besar. Selain itu, penggunaan dive planes dan spoiler belakang.

Mobil konsep Ford Mustang Mach-E 1400 ini rencanannya hadir untuk ajang perlombaan NASCAR.

Berita Terkait

Berita Terkait