POPULAR STORIES

Sejarah Singkat Toyota Voxy Di Indonesia

Sejarah Singkat Toyota Voxy di Indonesia Toyota Noah generasi pertama (Dok: istimewa)

KabarOto.com – Bicara soal MPV mewah, nama Toyota Alphard dan Vellfire menjadi opsi mewah. Namun, pabrikan asal Jepang ini menghadirkan Toyota Voxy untuk menjangkau konsumen yang lebih muda.

Meskipun termasuk produk baru, Toyota Voxy punya sejarah menarik untuk di simak. Cikal bakalnya berawal dari Toyota NAV1 (sebelumnya bernama Noah) yang merupakan MPV 8 penumpang dengan 2 pintu geser dan dipasarkan di Asia.

Toyota Noah sendiri memiliki saudara kembar bernama Toyota Voxy yang memiliki ground clearance yang lebih rendah. Diluncurkan pertama kali tahun 2001, mobil ini diposisikan di bawah Toyota Estima dan Alphard, tetapi di atas Sienta. Kompetitor utama mobil ini adalah Honda Stepwgn, Mazda Biante dan Nissan Serena.

Toyota Noah generasi kedua (Foto: istimewa)

Pada saat itu, mesin Toyota Noah yang bertenaga 154 dk dapat berakselerasi 0-100 kpj dalam 9,8 detik, dengan kecepatan maksimum 175 kpj.

Baca juga : Beli Toyota Yaris GR Sport GT7, Bonus PlayStation 5!

Di Indonesia, mobil ini diluncurkan pada tanggal 11 Desember 2012 dengan 2 tipe, yaitu tipe G dan V yang masing-masing dihargai Rp 378 dan Rp 398 juta rupiah. Mobil ini diluncurkan untuk mengisi celah antara Toyota Alphard dan Kijang Innova. Mesin yang dipakai adalah mesin bensin 2.0L 3ZR-FE.

Pada tanggal 9 Mei 2014, PT Toyota-Astra Motor (TAM) meluncurkan New NAV1 yang merupakan versi peningkatan dari model pertamanya dalam dua tipe yaitu G A/T dan V Limited A/T. Perbedaan paling signifikan terlihat pada bagian interior dimana Toyota mengganti warna krem dengan warna hitam yang lebih mendominasi. Khusus tipe V Limited juga ditambahkan sistem audio baru serta boks konsol yang berfungsi sebagai pendingin juga pemanas minuman.

New Nav1 2014 (Dok: istimewa)

Pada bagian eksterior New NAV1 telah terpasang Roof Spoiler, sedangkan tipe V Limited selain memiliki kelengkapan dari tipe G juga mendapatkan High Mount Stop Lamp, gagang pintu berlapis krom, emblem V Limited serta ukuran roda yang lebih besar yakni R16 205/60. Toyota Nav1 Welcab diluncurkan pada tanggal 22 Juli 2016 dimana Toyota menambahkan kursi Welcab yang dirancang untuk penumpang dengan kebutuhan khusus.

Produksi Toyota NAV1 di Indonesia dihentikan pada bulan Januari 2017 karena kurang bisa bersaing. Kemudian, PT TAM sudah menyiapkan penggantinya, yaitu Toyota Voxy generasi ketiga yang sudah diluncurkan di Jepang pada bulan Januari 2014. Mobil ini diluncurkan di pameran GIIAS 2017 pada tanggal 10 Agustus 2017.

Baca juga: Platform TNGA 2.0 Tingkatkan Performa All New Toyota Voxy

Toyota Voxy 2017 (Dok: istimewa)

Toyota Voxy adalah mobil MPV ukuran menengah yang diproduksi untuk pasar Jepang dan Indonesia. Voxy memiliki saudara kembar yang bernama Toyota Noah dan Toyota Esquire.

Pada saat itu, Toyota Voxy memiliki mesin 3ZR-FAE, In-line 4 silinder, 16 Valve sistem DOHC. Tenaga MPV ini mampu menghasilkan sebesar 148 dk pada putaran mesin 6100 rpm dan torsi maksimal 193 Nm per putaran pada putaran mesin 3.800 rpm. Tenaga mesin mobil MPV ini disalurkan menuju roda depan atau FWD dengan transmisi otomatis CVT-i.

All New Toyota Voxy 2022 (Dok: Toyota)

Memasuki tahun 2022, All New Toyota Voxy diperkenalkan. Mobil dengan julukan Baby Alphard ini tak hanya hadir dengan desain dan fitur baru, tetapi juga disematkan platform dan mesin TNGA baru. Dilengkapi dengan teknologi keselamatan aktif baru Toyota Safety Sense 3.0 (TSS 3.0).

Mobil ini menggunakan mesin kapasitas 1.986 cc, 4 silinder, 16 katup atau valve, dan DOHC. Sanggup menghasilkan tenaga sebesar 167 dk di putaran 6.600 rpm dan torsi maksimal 202 Nm pada 4.900 rpm. Tenaga serta torsi tersebut disalurkan ke roda depan, melalui transmisi CVT yang halus dan responsif. Mesin TNGA yang diadopsi ini lebih efisien, sekitar 15 kpl. Angka tersebut sudah melalui pengujian.

All New Voxy hadir dengan empat pilihan warna yaitu White Pearl, Glitter Black, Sparkling Black Pearl, dan Metal Stream. All New Toyota Voxy 2022 ini dijual dengan harga Rp 558.200.000 (OTR) DKI Jakarta.