POPULAR STORIES

Nissan Qashqai Kalahkan Top Speed Koenigsegg Agera RS? Ini Buktinya

Nissan Qashqai Kalahkan Top Speed Koenigsegg Agera RS? Ini Buktinya Nissan Qashqai tersebut memang sudah bertenaga 2000dk hasil modifikasi Severn Valley Motorsport yang merupakan workshop modifikasi asal Inggris (Foto: Istimewa)

KabarOto.com - Sesuatu hal yang wajar jika kecepatan maksimum mobil jenis supercar dikalahkan mobil jenis supercar lainnya. Namun, yang membuat hal ini tidak wajar karena top speed mobil supercar Koengisegg Agera RS dikalahkan mobil SUV Nissan Qashqai.

Tapi bukan sembarang SUV, karena Qashqai ini sudah mengalami upgrade hingga mesinnya bertenaga 2000dk!

Adu kecepatan ini berlangsung di Inggris dalam ajang Vmax 200 belum lama ini. Dikatakan jika Nissan Qashqai mampu mengukir kecepatan maksimum 237,8 mph (382,7 km/jam), sementara Koenigsegg Agera RS hanya mampu mencetak 221,3 mph (356 km/jam).

Baca Juga: Nissan Cefiro SV 1993 A31 – Livery Baru, Semangat Baru Untuk ‘Cefiro Amfibi’ !

Nissan Qashqai tersebut memang sudah bertenaga 2000dk, dan angka tersebut tidak didapatkan dari membeli mobil di dealer atau melamun dan berdiam diri saja, melainkan di-tuning oleh Severn Valley Motorsport yang merupakan workshop modifikasi asal Inggris.

Mesin bawaan Nissan Qashqai yang masih muda sudah dipaksa pensiun, dan digantikan mesin Nissan GT-R yaitu V6 3.8L twin-turbo. Beberapa komponen internal mesin maupun turbo, berikut software sudah di-upgrade sehingga menghasilkan tenaga 2.000 HP.

Dengan kecepatan 237,8 mph, Nissan Qashqai diberikan gelar mobil SUV terkencang di dunia, melengserkan Toyota Land Cruiser 2.000 HP yang sebelumnya sempat mencetak top speed 230 mph.