POPULAR STORIES

Tips Memiliih Lampu LED Untuk Berkendara Aman Dan Nyaman

Tips Memiliih Lampu LED Untuk Berkendara Aman Dan Nyaman Produk lampu LED aftermarket (Foto: Autovision)

KabarOto.com – Pencahayaan merupakan salah satu faktor penting penting dalam hal berkendara. Bukan hanya kenyamanan, keselamatan berkendara juga bisa terganggu, jika salah memilih lampu LED untuk mobil.

Dalam memilih lampu LED selain daya terang, beam cut off perlu sesuai dengan reflektor pada kendaraan demi mendapatkan pancaran cahaya yang aman dan nyaman.

“Idealnya lampu berteknologi LED umumnya terlihat terang pada awal. Namun, cahaya akan menurun seiring peningkatan suhu. Pilihlah produk lampu LED yang baik yang mampu menyediakan penurunan kapasitas terang yang kecil atau lebih terkendali,” ungkap R&D Sampurna Part Niaga (SPN)/Autovision, Andry Raja.

Baca juga: Tips Menerawang Bodi Dan Biaya Restorasi Mobil Klasik Sebelum Meminangnya

Lampu dengan teknologi LED sangat sensitif dengan gejolak voltase. Untuk itu sangat diperlukan voltase yang stabil (misal saat engine start mobil teknologi lawas), ataupun adanya penggunaan perangkat elektronik melebihi kapasitas accu (baterai) kendaraan.

“Pastikan sistem pelepas panas lampu LED senantiasa berfungsi baik. Kami menyarankan tidak mengaplikasikan lampu LED dengan dengan pendigin fan di bagian belakang untuk lampu kabut,” tambah Andry.

Baca juga: Simak Tips Menjaga Kebersihan Bodi Dan Mesin Mobil Saat Musim Hujan

Alasannya, karena kondisi cuaca Indonesia didominasi oleh curah hujan yang tinggi dan sistem drainase jalan raya yang masih kurang baik. Genangan air hujan berupa lumpur menjadi masalah tersendiri bagi keawetan sistem pendingin lampu LED dengan fan.

Lantas, apa saja yang dapat memperpendek usia lampu LED? Yang pertama yaitu voltase yang kurang baik pada kendaraan. Kurang berfungsinya sistem pendingin pada lampu LED seperti aliran udara kurang maksimal atau panas mesin yang menjadi beban pendinginan lampu LED. Selain itu genangan air atau lumpur saat kondisi banjir memicu kemungkinan rusaknya fan pada lampu LED.