POPULAR STORIES

Toyota BZ4X GR Sport Berpotensi Diproduksi Massal

Toyota bZ4X GR Sport Berpotensi Diproduksi Massal Toyota bZ4X GR Sport Concept (Foto: Toyota)

KabarOto.com - Toyota Gazoo Racing tengah bekerja untuk membawa Toyota bZ4X menjadi mobil listrik pertama yang memiliki varian GR.

Sebelumnya, konsep Toyota bZ4X GR Sport pernah diperkenalkan di Tokyo Auto Salon 2022. Di mana, pabrikan mobil asal Jepang ini berencana untuk memproduksinya secara massal.

Baca juga: Toyota Corolla Cross Hybrid Lansiran 2023 Hadir Dengan Teknologi Baru

Meskipun tidak merilis detail spesifikasinya, konsep Toyota bZ4X GR Sport tampil dengan pelek berdiameter besar, suspensi yang lebih rendah, dan emblem GR. Untuk menjadikannya unit yang diproduksi massal, Toyota harus memastikan bZ4X yang ditingkatkan mampu menghadirkan dinamika berkendara yang serupa dengan kendaraan bermerek GR lainnya.
Toyota bZ4X versi produksi

Menurut Daisuke Ido, Chief Engineer yang bertanggung jawab atas model bZ, mengakui bahwa mereka sedang dalam pembicaraan tentang varian GR Sport terbaru, tetapi proyek tersebut masih belum menemukan ide konkret.

Baca juga Toyota New C-HR Hybrid Dibekali Fitur Keselamatan TSS

Toyota bZ4X dual motor listrik menghasilkan tenaga 215 dk dan torsi 336 Nm. Dengan arsitektur e-TNGA, yang juga akan menopang semua model bZ masa depan, yang diklaim mampu menghasilkan kinerja yang lebih baik.

"Dengan platform e-TNGA untuk seri bZ kami dapat menawarkan beberapa variasi, dan berbagai macam produk. Mungkin beberapa jenis mobil sporti, atau mungkin mobil besar yang memberikan kapasitas penumpang yang lebih banyak," ungkap Daisuke Ido.

Selain arsitektur e-TNGA yang dirancang untuk model kompak dan menengah, Ido menegaskan bahwa Toyota juga sedang mengerjakan platform listrik yang lebih kecil.