POPULAR STORIES

Toyota Supra Ikonik The Fast And The Furious Dilelang

Toyota Supra Ikonik The Fast and The Furious Dilelang

KabarOto.com – Siapa yang tak kenal dengan mobil Toyota Supra yang digunakan oleh Brian O’Connor pada film pertamanya The Fast and The Furious tahun 2001 silam. Dalam filmnya mobil ini diberikan oleh Brian untuk Dom sebagai hadiah kalah balapan drag race.

Bukan hanya impian, kini ada kesempatan buat para penggemar memiliki mobil ikonik ini nih. Pasalnya Barrett-Jackson akan melelang mobil tersebut di Las Vegas, Amerika Serikat mulai 17 hingga 19 Juni.

Baca juga: All New Nissan Pathfinder, Hadirkan Kelegaan Kabin

Meskipun mobil ini hanya replika yang tampilannya sangat mirip, namun tetap saja membuat orang-orang melihatnya saat melintas di jalan.

Supra menggunakan mutiara Candy Orange yang diambil dari Lamborghini Diablo, dengan stiker yang zaman itu dikenal sebagai "Gladiator Nuklir" membentang pada sisi samping bodi. Body kit full dari bumper depan dan belakang, side skirts dari Bomex, kap mesin TRD, spoiler belakang bi-plane aluminium APR dan pelek Racing Hart M5 Tuners palang lima berukuran 19 inci.

Tidak seperti spesifikasi Brian di The Fast and the Furious, mobil ini sebenarnya adalah standar menggunakan mesin 2JZ legendaris 6 silinder turbo berkapasitas 3.000 cc ada di bawah kap mesin. Ini berjalan melalui transmisi otomatis 4 percepatan.

Untuk bagian kabin, semua masih terlihat dalam kondisi baik, dengan perpaduan hitam dan biru. Lalu sudah terpasang setir racing, tuas transmisi kecil ala mobil manual, serta ada tiga buat gauges di bagian dasbor sisi penumpang.

Baca juga: Jam Tangan Kolaborasi AMG Dan IWC Tembus Rp130 Juta

Perusahaan tidak akan mengungkapkan harga awal kendaraan. Penjualan mobil tersebut akan mencakup dokumentasi ekstensif tentang mobil dan sertifikat keaslian.