POPULAR STORIES

Volkswagen T-Cross Menuju Indonesia, Ini Kisaran Harganya

Volkswagen T-Cross Menuju Indonesia, ini Kisaran Harganya

KabarOto.com – Masih membahas tentang Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB). Kali ini, ada pabrikan asal Jerman yang terpantau akan meluncurkan produk baru di Indonesia. Yup, produk terbaru tersebut adalah Volkswagen T-Cross yang merupakan versi SUV dari Volkswagen Polo.

Dalam dokumen Permendagri no 1 tahun 2021, Volkswagen T-Cross memiliki nilai NJKB Rp317 juta dan DP PKB sebesar Rp332,85 juta.

Baca Juga : Volkswagen ID.3 Mulai Diproduksi Di Pabrik Transparan Jerman

Sebagai informasi, Volkswagen T-Cross sudah dipasarkan di beberapa Negara dan memiliki desain yang berbeda-beda. Salah satu contohnya adalah yang dipasarkan di Tiongkok, produk ini dipasarkan dengan nama Volkswagen Tacqua.

Sebenarnya, Volkswagen T-Cross dibekali mesin 1.000 cc 3 silinder turbo, 1.400 cc 4 silinder turbo, 1.500 cc 4 silinder n/a, 1.500 cc 4 silinder turbo, dan 1.600 cc 4 silinder turbo diesel.

Baca Juga : Volkswagen Investasi Ratusan Miliar Rupiah Untuk Mobil Listrik

Sedangkan, unit yang akan dipasarkan di Indonesia menggunakan mesin 1.0 TSI AT dan 1.0 TSI 115 bertenaga 113 hp dan torsi 200 Nm. Mesin tersebut dipadukan dengan sistem transmisi DSG 7 percepatan.

Meskipun banyak Negara yang memproduksi Volkswagen T-Cross. Namun besar kemungkinan, unit yang akan dipasarkan di Indonesia merupakan hasil produksi Skoda VW India yang berlokasi di Chakan, Pune, India.