POPULAR STORIES

Wih, Ada Pembalap Indonesia Yang Bakal Melenggang Ke Gymkhana Asia

Wih, Ada Pembalap Indonesia Yang Bakal Melenggang ke Gymkhana Asia Foto: Kipli. TAM

KabarOto.com - Kejurnas Slalom U23 sekaligus memberi support dan menyuplai peslalom berbakat ke Kejurnas Slalom Auto Gymkhana Profesional yang digelar Genta Auto & Sport.

"Kejurnas slalom U23 ini bersifat amatir, untuk pemula dan dengan usia maksimal 23 tahun. Nantinya kiprah mereka akan dilanjutkan ke kejurnas pro yang selama ini telah berlangsung dengan baik," ujar Albertus Hariono, Waketum Olahraga Mobil IMI Pusat.

Baca Juga: Tak Hanya Gymkhana Dan ISSOM, Tahun 2019 Toyota Team Indonesia Libas Trek Speed Offroad

Dan untuk tahun ini, peslalom dari Kejurnas Pro masih akan mewakili Indonesia di ajang bergengsi Asia Auto Gymkhana Championship yang seri perdananya akan dilangsungkan di Yogyakarta, 13 Juli 2019.

"Peslalom terbaik dari kelas A (mobil standar) masih akan mewakili Indonesia dan IMI Pusat untuk AAGC tahun ini," tegas Hariono.

Pada tahun depan, ia bilang peringkat 3 terbaik dari hasil Kejurnas Slalom U23 diproyeksikan ke AAGC 2020.