POPULAR STORIES

Aspar MotoGP Kini Jadi Angel Nieto Team

Aspar MotoGP Kini Jadi Angel Nieto Team  Aspar MotoGP Team menjadi Angel Nieto Team untuk mengenangnya. (Foto: motosport.com)

KabarOto.com - Untuk mengenang mantan rekan setimnya, Jorge Martinez Aspar mengganti nama Aspar MotoGP Team menjadi Angel Nieto Team.

Langkah ini diambil sebagai bentuk penghormatan dan mengenang rekan satu timnya Angel Nieto yang meninggal Agustus lalu. Nieto merupakan seorang legenda berkat kesuksesannya 13 kali memenangkan World Championships dan 90 Grand Prix.

Tak hanya itu, Aspar juga mengangkat putra tertua mendiang Angel Nieto, Gelete sebagai Team Principal.

Baca Juga:

Gelete merupakan pebalap yang pernah membela Aspar pada 1993-1997, dalam 28 seri Grand Prix. Dia menorehkan sejarah dengan menjuarai European Championship seri Barcelons, dan Spanish Championship di Jerez.

Angel Nieto Team tetap seperti Aspar MotoGP Team sebelumnya, yang akan tetap menjalankan berbagai program balap mulai dari kejuaraan FIM CEV Repsol Moto3™, Junior World Championship hingga kejuaraan tingkat dunia Moto3™ dan MotoGP™ World Championships.

kabarOto
Angel Nieto

Jorge Martinez menyatakan perubahan nama timnya itu dikarenakan nama Angel Nieto selalu disinonimkan dengan balapan motor.

“Angel Nieto itu selaras dengan balapan motor, seperti apa yang dia berikan dan demikian pula yang dia dapatkan. Spanyol turut berbangga akan kiprahnya, sehingga kami pun merasa pantas mengubah nama menjadi Angel Nieto Team,” papar Martinez yang dulu menjadi sahabat sekaligus rival berat Nieto dalam lintasan balap.