POPULAR STORIES

Astra Dukung Sukseskan Asian Games 2018

Astra Dukung Sukseskan Asian Games 2018 Astra Asean Games 2018 (Istimewa)

KabarOto.com - PT Astra International Tbk turut mendukung pelaksanaan Asian Games Jakarta-Palembang 2018 yang akan digelar mulai bulan Agustus 2018 mendatang. Melalui dukungannya tersebut, Astra ingin menjadi bagian dari suksesnya pesta olahraga terbesar di kawasan Asia itu.

Chief of Corporate Communications, Social Responsibility & Security PT Astra International Tbk Pongki Pamungkas menjelaskan, "Wujud kontribusi nyata Astra dalam Asian Games 2018 ini sejalan dengan butir pertama filosofi Astra (Catur Dharma), yaitu menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara," ungkapnya.

Baca juga: Astra Holiday Campaign 2018 Bakal Manjakan Pemudik

Sebagai Official Prestige Partner, Astra juga turut juga berpatisipasi dalam Torch Relay Asian Games 2018 di 10 kota, yaitu Solo, Denpasar, Mataram, Sorong, Makassar, Banjarmasin, Sumatra Utara, Palembang, Bandung, dan DKI Jakarta.

Bentuk dukungan Astra dalam torch relay di 10 kota, rencananya Astra juga akan mengadakan acara di dua kota yang dilewati obor Asian Games yakni di kota Palembang dan Denpasar.

Astra Asean Games 2018

Selain itu, pada penyelenggaraan Asean Games tahun ini, Astra pun turut memberikan dukungan dana dan juga telah menyiapkan kendaraan untuk digunakan sebagai kendaraan operasional. Dukungan ini tentunya akan membuat pelaksanaan Asian Games menjadi lebih baik. Sebab akan banyak tamu-tamu internasional dari 45 negara dan federasi olahraga internasional.

Namun lebih dari itu, Astra Internasional melalui seluruh karyawannya berencana turut memeriahkan dan mempromosikan Asian Games. Dengan infrastruktur, jaringan dan distribusi yang dimiliki Astra, tentunya akan sangat membantu memeriahkan Asian Games.

"Cita-cita ini kita wujudkan. Bangsa ini butuh dukungan untuk event monumental yang akan membawa harum nama bangsa. Apalagi kita sudah lama sekali tidak menggelar Asian Games," pungkas Pongki.