POPULAR STORIES

Begini Layanan Beli Mobil Bekas Di Carro Automall

Begini Layanan Beli Mobil Bekas di Carro Automall

KabarOto.com - Saat ini membeli mobil bekas semakin dipermudah dengan adanya berbagai platform digital yang berkembang di Indonesia. Terbaru, Carro Automall meluncur bekerja sama dengan Tokopedia. Sobat KabarOto bisa menikmati cara baru membeli mobil bekas secara online.

Terkait pembayarannya bisa dilakukan secara cash maupun kredit, bergantung pada pilihan konsumen. Perihal kredit, Carro juga sudah bekerja sama dengan beberapa multifinance.

Baca Juga: Beli Mobil Bekas Di Carro Automall Bisa Lewat Tokopedia

"kita menerima semuanya, kalaupun cash atau credit keduanya tidak ada penalti. Saat ini kita bekerja sama dengan beberapa multifinance, tidak ada preference lebih ke yang mana semuanya tergantung pilihan konsumen," ujar Aditya Lesmana, Co-founder Carro.

Konsumen yang membeli mobil bekas di Carro juga bisa mendapatkan layanan purna jual dan asuransi satu tahun. Tak hanya itu, melalui Carro advantage, mereka juga menawarkan kebijakan 7 hari pengembalian dana serta 1 tahun buy-back warranty apabila konsumen hendak upgrade mobil yang sebelumnya dibeli di Carro.

Walaupun berjualan mobil bekas secara online, Carro juga memiliki showroom yang berada di Bekasi. Mengingat saat ini masih pandemik, sebisa mungkin di tempat umum meminimalisir kontak fisik dengan barang atau orang lain.

Baca Juga: Lima Pilihan Mobil Bekas Harga Di Bawah Rp150 Juta

Ketika berkunjung ke Carro Automall offline showroom, Sobat KabarOto akan menemukan berbagai pilihan mobil bekas. Jika ingin mengetahui lebih detail spesifikasinya, di mobil tersebut tersedia barcode yang bisa diakses melalui smartphone.

Jika barcode sudah terbuka maka akan muncul detail mobil seperti informasi harga, opsi pembayaran, fitur, dan riwayat lengkap mobilmobil hingga harganya. Cara ini cukup aman karena Sobat KabarOto bisa melakukan inspeksi tanpa sentuhan.