POPULAR STORIES

Begini Penampakan Interior Toyota Avanza 2019

Begini Penampakan Interior Toyota Avanza 2019 Foto: Istimewa

KabarOto.com - Sebentar lagi Toyota Avanza dan Veloz 2019 terbaru akan diperkenalkan ke publik, berbagai pemberitaan seputaran tampilan eksterior mobil tersebut ramai di halaman berita internet.

Setelah eksterior, kini penasaran akan bagaimana rupa interior dari Toyota Avanza 2019 tersebut. Nah, kali ini KabarOto mendapatkan bocoran bagian dalam interior dari Toyota Avanza 2019.

Baca juga: Ini Dia Tampilan Toyota Avanza 2019 Terbaru Sob!

Bagian foto dasbor Avanza yang KabarOto dapatkan, terlihat tidak ada perubahan yang paling signifikan. Namun yang menarik disimak adalah penyematan kontrol AC yang kini menggunakan model digital.

Sebagai informasi, Toyota Avanza sebelumnya tidak ada yang menggunakan pengoperasian AC model digital, masih mengandalkan model kenop.

Berdasarkan bocoran, hanya tipe-tipe atas dari Toyota Avanza dan Veloz saja yang menggunakan pengoperasian AC model digital, dan tombol start/stop engine.

Lalu bentuk kisi AC juga masih kotak, dan lokasinya masih di atas head unit. Pada foto yang didapat, head unit-nya sudah menggunakan monitor, walau spesifikasinya belum jelas, format audio atau video apa saja yang bisa diputar.

Lihat di setir, juga terdapat audio steering switch. Namun tampaknya ini untuk varian tingginya. Perangkat airbag yang sudah disematkan pada model terdahulu, dengan penempatan posisi yang belum banyak berubah. Artinya, dasbor Avanza 2019 tidak berubah!

Baca juga: Tak Sebatas Eksterior Kabin Toyota Avanza 2019 Kini Lebih Segar

Seperti pesaing terdekatnya, kemungkinan Avanza 2019 akan menyematkan fitur canggih seperti Hill Start Assist (HSA), dan Vehicle Stability Control (VSC). Masih banyak kemungkinan yang akan dilakukan Toyota pada LMPV andalannya tersebut, bisa saja Avanza tidak menggunakan kedua fitur canggih tadi.

Jelang peluncuran resminya, begitu banyak spekulasi perihal bagian interior dari Toyota Avanza 2019 ini. Dipastikan jika tidak ada perubahan besar, hanya beberapa penyematan fitur baru dan ubahan tampilan untuk membuat Avanza kini lebih segar, seperti pesaingnya yang memiliki tampilan modern dan futuristik.