POPULAR STORIES

Bentley Rilis Teaser Calon Produk Terbaru

Bentley Rilis Teaser Calon Produk Terbaru Teaser misterius (Foto: Bentley)

KabarOto.com - Bentley merilis sebuah teaser calon produk terbarunya yang akan diperkenalkan pada 10 mei mendatang. Meskipun tidak ada informasi mendetail, namun rumornya ini adalah model terbaru dari Bentley Bentayga.

Teaser tersebut menunjukkan bagian dalam pintu, dengan pencahayaan ambient berwarna ungu dan pola berbentuk belah ketupat yang menyala di jok. Namun, Posisi pegangan pintunya berbeda dari semua model Bentley saat ini, termasuk Bentayga.

Baca juga: Bentley Bentayga Space Edition Nuansa Luar Angkasa

Bentley Bentayga yang dipasarkan saat ini

"Para desainer Bentley berupaya untuk menggabungkan kemewahan, teknologi dan kinerja dengan cara yang hanya dapat diberikan oleh kami. Dengan dimensi ekstra dari kesehatan on-board, model baru ini akan duduk dalam kenyamanan mewah di puncak jangkauannya dan memberikan kemampuan yang lebih luas di luar apa pun yang ditawarkan sebelumnya," demikian dalam siaran resmi Bentley.

Baca juga: Rencana Mobil Listrik Bentley, Meluncur Perdana Tahun 2025

Dalam hal performa, calon produk baru ini merupakan mobil berbahan bakar bensin karena peluncuran lima mobil listrik Bentley tidak akan dimulai sebelum tahun 2025. Bentley juga telah mengkonfirmasi Coupé bermerek Mulliner dan bertenaga W12 berdasarkan Continental GT , tapi ini akan diresmikan pada tahun 2023.

Sementara itu, Bentley Mulsanne, yang dihentikan pada tahun 2020. Di mana, pabrikan mengatakan bahwa Flying Spur akan berfungsi sebagai pengganti tidak langsung, yang memenuhi kebutuhan pelanggan Mulsanne. Namun, pada tahun 2020, CEO Bentley, Adrian Hallmark, mengisyaratkan SUV andalan baru yang dapat menggantikan Mulsanne sebagai produk unggulan Bentley.